Liputan6.com, Jakarta Istilah mimik sudah tak asing lagi bagi masyarakat luas, sebab kata ini sering digunakan dalam percakapan sehari-hari. Berdasarkan Kamus Besar Bahasa Indonesia atau KBBI, pengertian mimik adalah peniruan dengan gerak-gerik anggota badan dan raut muka.
Baca Juga
Advertisement
Mimik adalah kata yang bukan hanya digunakan dalam bahasa sehari-hari, namun juga berguna untuk menunjukan pola tingkah laku yang dilakukan. Dengan adanya mimik, seseorang dapat menerangkan suatu keadaan seperti sedih, marah, kecewa, gembira, bingung dan lain lain.
Dengan fungsinya tersebut, mimik memiliki jenis-jenis yang bisa anda kenali dan bedakan. Selain itu, anda juga melatihnya supaya ekspresi wajah yang anda gerakkan sama dengan perasaan yang anda rasakan.
Berikut Liputan6.com ulas mengenai pengertian mimik beserta jenis-jenis dan cara melatihnya yang telah dirangkum dari berbagai sumber, Kamis (13/4/2023).
Apa itu Mimik
Beradasarkan Kamus Besar Bahasa Indonesia atau KBBI, pengertian mimik adalah peniruan dengan gerak-gerik anggota badan dan raut muka. Sedangkan secara umum, mimik adalah hasil dari satu atau lebih gerakan atau posisi otot pada wajah.
Ekspresi wajah merupakan salah satu bentuk komunikasi nonverbal, dan dapat menyampaikan keadaan emosi dari seseorang kepada orang yang mengamatinya. Ekspresi wajah merupakan salah satu cara penting dalam menyampaikan pesan sosial dalam kehidupan manusia, tetapi juga terjadi pada mamalia lain dan beberapa spesies hewan lainnya.
Hal yang sama juga disampaikan dalam buku Menjadi Pembicara Terampil (2017) karya Sujinah, menjelaskan bahwa mimik adalah suatu ekspresi wajah sehubungan dengan perasaan yang dikandung. Mimik sangat erat kaitannya dengan komunikasi mata.
Sama halnya dengan penjelasan dari buku Seni Budaya yang diterbitkan oleh Yudhistira Ghalia Indonesia, menjelaskan tentang mimik adalah pernyataan perasaan yang dilakukan dengan perubahan-perubahan perangai wajah.
Wajah adalah bagian paling menarik pada seseorang. Wajah menjadi pusat perhatian seseorang. Kita akan mengenali, memandang, menilai, ataupun mengagumi seseorang pertama dari wajahnya. Kita juga akan mengetahui keadaan perasaan seseorang dari wajahnya. Dengan wajah, kita mengetahui seseorang sedang bersedih karena ekspresi wajah orang tersebut.
Advertisement
Pengertian Mimik Menurut Para Ahli
Dikutip dari buku Evaluasi Pembelajaran Bahasa dan Sastra Indonesia karya Dr. Laili Etika Rahmawati, S.Pd., M.Pd., menjelaskan tentang pendapat lain mengenai pengertian mimik menurut para ahli, yakni:
a. Wulandari
Mimik adalah pernyataan atau perubahan gerak-gerik muka, mata, mulut, bibir, hidung dan kening.
b. Wiyanto
Mimik adalah ekspresi gerak-gerik wajah atau air muka untuk menunjukkan emosi yang ditunjukkan oleh pemain kepada penonton.
Jenis-Jenis Mimik
Mimik adalah ekspresi wajah yang sangat erat kaitannya dengan perasaan yang sedang dirasakan. Para ilmuwan mendefinisikan 21 ekspresi wajah yang kita gunakan untuk menyampaikan emosi. Dari total tersebut, para ilmuan juga memecah kembali penemuannya menjadi 6 Â ekspresi dasar, seperti senang, sedih, takut, marah, terkejut, dan jijik. Kemudian para ahli menambahkan 15 lainnya yang merupakan kombinasi dari emosi dasar itu. Sebab, perasaan manusia sejatinya adalah emosi majemuk. Contohnya adalah bahagia, terkejut, bingung, sinis, kecewa dan masih banyak yang lainnya.
Penambahan kepustakaan ekspresi wajah manusia berdasarkan emosi mungkin akan berguna untuk mengkaji otak manusia dan komunikasi sosial, juga terkait penciptaan desain sistem komputer yang bisa berkomunikasi dengan manusia. Demikian dijelaskan para ilmuwan dalam jurnal Proceedings of the National Academy of Sciences.
"Kami telah melampaui ekspresi emosi sederhana seperti 'senang' atau 'sedih'. Kami menemukan konsistensi kuat dalam cara orang menggerakkan otot-otot wajah mereka untuk mengekspresikan 21 kategori emosi," kata peneliti Aleix Martinez, ilmuwan kognitif sekaligus profesor teknik listrik dan komputer di Ohio State University, seperti Liputan6.com kutip dari situs sains LiveScience, Kamis (13/4/2023).
Advertisement
Cara Melatih Mimik
Melansir dari buku Seni Budaya yang diterbitkan oleh Yudhistira Ghalia Indonesia, menjelaskan tentang cara melatih mimik adalah dengan mengendurkan otot-otot wajah. Kita bisa mempraktikkan latihan di depan cermin agar bisa melihat hasilnya secara langsung. Tapi latihan gerak mimik yang paling baik adalah latihan dari dalam. Maksudnya adalah latihan mimik harus dibarengi dengan latihan pemahaman situasi.
Misalnya, untuk menampilkan wajah gembira, situas hati harus dijadikan senang terlebih dahulu. Untuk menampilkan wajah sedih, resapi suasana sedih dalam hati. Demikian juga untuk ekspresi wajah marah, jijik, sinis, dan sebagainya. Dengan menyiapkan suasana hati maka ekspresi wajah atau mimik yang sedang diperankan akan terlihat wajar dan natural.
Fungsi Komunikasi Non Verbal
Mimik adalah salah satu komunikasi non verbal dalam kehidupan sehari-hari. Komunikasi non verbal memiliki fungsi sebagai berikut:
a. Reinforcement
Fungsi komunikasi non verbal yang pertama adalah fungsi reinforcement. Fungsi ini berarti Anda dapat menggunakan komunikasi nonverbal untuk menduplikasi dan mendukung pesan verbal. Fungsi ini membuat pesan lisan lebih jelas sehingga dapat menghindari kesalahpahaman.
b. Substitusi
Fungsi komunikasi non verbal yang kedua yaitu substitusi. Ada kalanya komunikasi non verbal cukup untuk mengirim pesan. Itu bisa lebih ekspresif dan bermakna daripada kata-kata. Dalam banyak kasus, komunikasi non verbal lebih mudah untuk dilakukan dan dipahami. Selain itu, komunikasi ini dapat dilakukan dengan berbagai cara, jadi ini adalah alat komunikasi yang serbaguna.
c. Kontradiksi
Fungsi komunikasi non verbal yang ketiga yakni kontradiksi. Kontradiksi juga bisa terjadi tanpa disadari. Terkadang, kita melihat orang bertindak berbeda dari apa yang mereka katakan. Ketika ini terjadi, kita mungkin akan bingung. Reaksi umum dari kita adalah mengamati bahasa tubuh dan perilaku mereka untuk mengetahui apa yang mereka maksud. Misalnya, pasangan Anda mungkin memberi tahu Anda bahwa dia baik-baik saja. Tapi, Anda dapat melihat bahwa dirinya sedang dalam keadaan sedih atau lelah.
Advertisement