Liputan6.com, Jakarta Penampakan ular sering membuat manusia ketar-ketir. Tak heran jika hewan melata yang dikenal punya tubuh panjang ini sering bikin geli. Meski sudah semaksimalnya menghindari, ular sering muncul secara tiba-tiba. Seperti kejadian baru-baru ini yang tengah viral, seekor ular piton berukuran besar lewat di depan rumah.
Baca Juga
Advertisement
Lewat akun Tik Tok @rinduruai, seekor ular piton bermotif batik menyusup di dalam gorong-gorong depan Posko PMI Bojonegoro. Melihat ular piton berukuran besar ini, seisi posko PMI seketika panik. Terlihat dalam video penutup gorong-gorong sengaja dibuka agar penampakan ular piton semakin jelas.
“Ulo semene gedine nok posko PMI Bojonegoro (ular segini besarnya berada di posko PMI Bojonegoro),” tulis dalam keterangan video unggahan akun Tik Tok @rinduruai, Minggu (30/4/2023).
Meski manusia di sekitarnya panik, namun ular piton tersebut tetap menggeliat ke depan dengan santainya. “Numpang lewat brayy,” komentar salah satu netizen menanggapi ular piton jumbo yang melintas di selokan.
Tak hanya masyarakat, netizen ikut syok membayangkan jika bertemu ular piton besar itu. Berikut Liputan6.com merangkum kejadian viral ini melansir dari Tik Tok @@rinduruai, Selasa (2/5/2023).
Ular Piton Bikin Heboh, Sebut Asma Allah
Melihat penampakan ular menjadi salah satu hal yang tak diinginkan sebagian besar orang. Terlebih ular piton yang dikenal punya lilitan mematikan. Ukurannya yang besar sering mengagetkan orang hingga bikin heboh. Jika orang awam, sulit untuk tidak takut saat melihat ular piton besar.
Sama halnya dalam video berdurasi 10 detik yang numpang lewat di pemukiman warga tersebut. Dalam video itu, terdengar orang-orang dalam posko PMI Bojonegoro tampak heboh. Saat melihat ular piton berukuran raksasa itu, mereka sampai menyebutkan nama Allah saking paniknya.
“Subhanallah, Subhanallah, iki lo (ular piton raksasa),” kata seorang pria dalam video.
Kemunculan ular piton tersebut seketika menimbulkan banyak pertanyaan netizen. Entah dari mana asal ular besari itu, namun sukses bikin heboh netizen.
Advertisement
Ragam Reaksi Netizen
Netizen yang melihat ular piton melintas di depan posko PMI Bojonegoro ini seketika ikut heboh. Tak sedikit yang menanggapinya lewat kolom komentar.
“🐍: knp sih bang, cuma lewat doang,” komentar akun @stevvlfk
“hahahaha .. numpang lewat bikin panik sejagad raya😂,” komentar akun @rinduruai
“oj di pateni ulr nya..iku cm numpang lwat pnunggu dn pnjga si situ.🙏,” komentar akun @ambyarsobat48ae
“ulone arep Melu donor iku masse,” komentar akun @user062146835
“hanya ular sekarang yg mjd predator tikus got di kota yg besar besar.. kucing aja udah takut... jgn di tangkap please,” komentar akun @ari76175