Sukses

7 Cara Menghilangkan Ketombe Sesuai Anjuran Dokter

Apabila ingin mengatasi ketombe membandel di kepala, coba praktikkan beberapa cara menghilangkan ketombe berikut.

Liputan6.com, Jakarta Salah satu indikator menurunnya kesehatan dari rambut dan kulit kepala yaitu munculnya ketombe. Jika Anda mengalaminya mungkin saja hal itu karena kondisi rambut dan kulit kepala yang sedang tidak sehat. Maka diperlukan cara menghilangkan ketombe yang tepat agar kondisi kesehatan rambut dan kulit kepala kembali seperti semula.

Munculnya ketombe di kepala akan sangat mengganggu. Tidak hanya karena mudah terlihat dan bisa mengotori pakaian khususnya yang berwarna gelap, namun juga rambut dan kulit kepala yang muncul ketombe rentan akan rasa gatal yang sangat mengganggu. Jika sudah begitu maka akan menyebabkan rasa yang sangat tidak nyaman ketika beraktivitas.

Sebenarnya, ketombe bukanlah jenis penyakit yang terlalu serius. Akan tetapi munculnya serpihan berwarna putih tersebut sering merusak penampilan dan bisa menurunkan kepercayaan diri. Banyak orang yang menganggap jika ketombe muncul akibat kebiasaan buruk yaitu tidak menjaga kebersihan rambut dengan baik. Tapi, hal tersebut tidak sepenuhnya benar.

Terdapat beberapa faktor yang berisiko meningkatkan munculnya ketombe. Hal tersebut seperti, adanya produksi berlebih minyak kulit kepala karena faktor genetik, diet atau konsumsi makanan tinggi lemak, iklim dan cuaca, stres, faktor usia (missal ketika masa pubertas), obat-obatan tertentu. Selain itu bisa juga dikarenakan adanya peningkatan flora normal kulit yang disebabkan kebersihan kulit yang buruk, penyakit kronis, obat-obatan, serta karena kondisi kulit kepala yang terlalu sensitif.

Tapi jika Anda merupakan salah satu orang yang menderita rambut berketombe, jangan panik. Sebab ada berbagai cara menghilangkan ketombe yang ampuh. Di bawah ini Liputan6.com melansir dari klikdokter.com mengenai cara menghilangkan ketombe tersebut. Perhatikan dengan seksama, Rabu (12/8/2020).

2 dari 8 halaman

1. Gunakan Produk Sampo Anti-Ketombe yang Tepat

Cara menghilangkan ketombe yang pertama melansir dari Medical News Today, yang menyatakan bahwa ada beberapa zat yang bisa mengurangi dan menghilangkan ketombe. Beberapa jenis zat tersebut contohnya selenium sulfida, zinc pirition, coal tar, dan asam salisilat. Jika Anda ingin segera menghilangkan ketombe maka Anda bisa menggunakan sampo yang memiliki salah satu jenis zat tersebut.

3 dari 8 halaman

2. Jangan Hanya Menggunakan Satu Produk Anti-Ketombe

Lalu, cara menghilangkan ketombe yang kedua adalah dengan menggunakan produk anti-ketombe tidak hanya satu jenis saja. Sebab, zat anti-ketombe bekerja dengan cara yang berbeda-beda. Salah satunya seperti selenium sulfida yang dapat mengatasi ketombe karena zat tersebut menurunkan produksi minyak di kulit kepala.

Sementara itu, jenis zinc pirition memperlambat pertumbuhan jamur di kulit kepala dan rambut. Selanjutnya coal tar memiliki manfaat sebagai anti-jamur. Sementara jenis asam salisilat dapat mengurangi jumlah kulit mati di kepala.

Agar ketombe dapat segera menghilang, maka ada baiknya bila Anda menggunakan sampo anti-ketombe yang berbeda-beda setiap keramas.Cara menghilangkan ketombe tersebut akan lebih efektif untuk mengatasi ketombe yang membandel.

4 dari 8 halaman

3. Pahami Petunjuk Penggunaan Sampo

Selanjuntnya, menurut American Academy of Dermatology ada baiknya sebelum menggunakan sampo anti-ketombe untuk keramas, baca terlebih dahulu petunjuk penggunaannya dengan cermat. Mengapa begitu? Sebab hal ini penting karena setiap produk memiliki instruksi pemakaian yang berbeda-beda.

Mungkin ada jenis sampo yang harus dioleskan di kulit kepala dan didiamkan selama setidaknya lima menit. Tapi ada juga jenis sampo yang tak boleh dibubuhkan langsung di kulit kepala. Itulah mengapa Anda perlu mencermati dan memahami bagaimana penggunaan sampo tersebut.

5 dari 8 halaman

4. Keramas Lebih Sering

Cara menghilangkan ketombe ini mungkin sudah Anda praktikkan. Memang keramas setiap hari mampu membuat ketombe berkurang. Tapi, jika kondisi ketombe mulai berkurang, ada baiknya untuk menurunkan frekuensi keramas menjadi 2-3 hari sekali.

Anda tidak harus menggunakan sampo anti-ketombe setiap hari. Maksudnya Anda bisa saja menggunakan sampo anti-ketombe dua kali seminggu, dimana pada hari lainnya menggunakan sampo lain dengan bahan yang lembut.

6 dari 8 halaman

5. Hindari Paparan Sinar Matahari Berlebih

Mungkin cara menghilangkan ketombe ini kurang disadari oleh beberapa orang. Padahal, paparan sinar matahari dapat memperparah ketombe. Agar ketombe tidak semakin banyak usahakan untuk menghindari beraktivitas di bawah panas matahari terlalu lama.

7 dari 8 halaman

6. Hindari Stres Berlebih

Pada beberapa studi membuktikan jika ketombe erat kaitannya dengan kondisi stres. Semakin tinggi tingkat stres seseorang, maka ketombe akan berisiko semakin banyak muncul.

Begitupun sebaliknya, apabila kadar stres turun, maka produksi ketombe juga ikut turun. Maka dari itu, pastikan tingkat stres Anda menurun dengan melakukan beberapa cara seperti yoga, olahraga, atau pijat untuk relaksasi.

8 dari 8 halaman

7. Sering Menyisir Rambut

Percaya atau tidak ternyata cara menghilangkan ketombe ini cukup efektif. Nyatanya orang yang jarang menyisir rambut lebih rentan terjangkit ketombe, karena sel kulit kepala yang mati justru menumpuk di kepala. Maka dari itu agar ketombe semakin berkurang, Anda bisa lebih sering menyisir rambut agar sel kulit kepala yang mengelupas bisa terlepas ketika rambut disisir.

Tapi, jika berbagai cara menghilangkan ketombe di atas sudah dicoba dan tidak membuahkan hasil, maka ada baiknya periksakan diri ke dokter. Sebab bisa saja Anda mengalami penyakit kulit tertentu seperti psoriasis, eksema, atau jamur di rambut dan kulit kepala.