Sukses

Viral Pernikahan Bertema Kerajaan Kolosal, Disebut Mirip Angling Dharma

Bosan melihat tema pernikahan yang biasa saja, netizen ini tampil unik layaknya pengantin di zaman kerajaan

Liputan6.com, Jakarta Menggelar acara resepsi pernikahan menjadi salah satu acara yang cukup penting bagi sebagian mempelai pengantin. Bagi banyak orang, acara resepsi pernikahan digelar dengan meriah maupun dengan tema yang menarik.

Banyak orang memilih berbagai adat hingga melakukan upacara pernikahan dengan gaya militer biar semakin keren. Namun dari sebuah tema yang pernah digunakan, ada tema yang baru-baru ini menuai banyak perhatian.

Melalui unggahan video dari akun media sosial Twitter @srengenge4294, akun tersebut memperlihatkan momen pernikahan dengan tema kerajaan kolosal.

"Ini pernikahan temanku malah seperti Prabu Angling Darmo luur" tulisnya.

Video yang diunggahnya ini pun viral dan menuai banyak sorotan dari berbagai netizen. Berikut ulasan pernikahan bertema kerajaan kolosal yang Liputan6.com kutip dari Twitter @srengenge4294, Kamis (11/5/2023)

 
2 dari 2 halaman

Lengkap diiringi prajurit, momen pernikahan ini tampil beda

Menjalani resepsi pernikahan dengan cara yang tampil beda, tentu akan menjadi kenangan hingga hari tua nanti. Apalagi pernikahannya menggunakan tema kerajaan kolosal seperti ini.

Video yang diunggah dalam media sosial Twitter ini pun sudah viral dan telah disaksikan lebih dari 50 ribu netizen. Selain itu mempelai pengantin yang lengkap diiringi oleh para prajurit ini pun menuai banyak sorotan dan pujian.

"Kapan Mane dadi Raja,selain nikah dan ikut karnavali" tulis akun @YatiMindi

"Top global dunia perwedingann" tulis akun @BoloBolomu

Video Terkini