Sukses

10 Manfaat Kunir Putih bagi Kesehatan Tubuh, Sehatkan Pencernaan Hingga Atasi Jerawat

Manfaat kunir putih untuk kesehatan patut kamu kenali.

Liputan6.com, Jakarta Manfaat kunir putih untuk kesehatan patut kamu kenali. Pasalnya, semua bagian pada jenis tanaman yang sering digunakan sebagai obat ini bisa dimanfaatkan, mulai dari akar, minyak, serta daunnya. Kunir putih memiliki daging yang lebih lunak dan rasanya sangat mirip dengan jahe, meski meninggalkan jejak rasa pahit di akhir.

Nutrisi dan zat antioksidan pada kunyit putih disinyalir sangat baik untuk kesehatan serta kecantikan wajah maupun kulit. Walaupun lebih sulit ditemukan daripada kunir kuning biasa, manfaat kunir putih tidak bisa disepelekan begitu saja.

Perbedaan kunir atau kunyit putih dengan kunyit kuning bisa kamu kenali melalui warna serta rasanya. Permukaan kunyit kuning berwarna cokelat kekuningan dan bagian dalamnya berwarna oranye dengan kandungan curcumin yang tinggi. Sementara, kunyit putih memiliki warna yang lebih terang dibanding kunyit kuning. Rasa kunyit ini juga cenderung lebih pahit bila dibandingkan dengan kunyit kuning.

Selain itu, kunyit putih memiliki aroma seperti campuran antara mangga dan kunyit. Jenis ini sering ditemukan dalam bentuk bubuk, dikeringkan, dan dalam bentuk potongan kecil. Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Jumat (22/10/2021) tentang manfaat kunir putih.

2 dari 4 halaman

Manfaat Kunir Putih bagi Kesehatan Tubuh

Antimikroba dan Antijamur

Manfaat kunir putih untuk kesehatan yang pertama adalah sebagai antimikroba dan antijamur yang ampuh. Bahkan telah ada penelitian yang membuktikan bahwa ekstrak kunyit putih dapat melawan berbagai bakteri sumber penyakit.

Bakteri seperti E. coli yang menyebabkan berbagai masalah pencernaan seperti diare dan keracunan makanan, serta Staphylococcus aureus yang menyebabkan bisul, impetigo, selulitis, sepsis, dan osteomielitis dapat dilawan dengan kunir putih. Selain itu, manfaat kunir putih juga bisa melawan infeksi jamur Aspergillus dan Candida. Kamu juga bisa menggunakan kunyit putih sebagi obat kumur yang ampuh mengurangi bakteri jahat di mulut.

Menjaga Kesehatan Pencernaan

Manfaat kunir putih selanjutnya adalah dapat menjaga kesehatan pencernaan. Bahkan manfaat ini sudah diketahui selama ribuan tahun di mana kunyit putih dijadikan sebagai obat untuk masalah pencernaan.

Minyak esensial kunyit puith ini memiliki manfaat dalam pengobatan cacingan, perut kembung, kolik, kejang otot, penurunan nafsu makan, lidah terasa pahit, serta jarang buang air besar. Apalagi kunyit putih merupakan bantuan alami untuk mencegah radang usus karena stres.

Obat Alergi Alami

Manfaat kunir putih berikutnya adalah sebagai obat alergi alami. Kunyit putih mengandung senyawa curcuminoids yang bermanfaat sebagai anti-alergi dan terbukti dapat mengatasi gejala reaksi alergi pada kulit. Kunyit ini bekerja layaknya antihistamin untuk menghambat aktivitas protein penyebab peradangan dan mencegah pelepasan histamin, sebuah zat kimia yang memicu reaksi alergi.

3 dari 4 halaman

Manfaat Kunir Putih bagi Kesehatan Tubuh

Penghilang Rasa Sakit

Sifat analgesik yang lebih baik daripada aspirin membuat kunir putih juga bermanfaat dalam membantu menghilangkan rasa sakit dan nyeri. Bahkan, rimpang ini sudah lama digunakan untuk mengobati sakit perut, nyeri haid, nyeri sendi, dan nyeri lainnya.

Selain itu, dalam terapi jangka pendek untuk melindungi paru-paru pasien asma, manfaat kunir putih berperan sebagai penekan peradangan pada bronkus yang dapat menyebabkan penyempitan saluran udara. 

Anti Peradangan

Manfaat kunir putih lainnya adalah sebagai antiperadangan. Hal ini terkait dengan kandungan diuretiknya. Oleh karena itu, rempah ini dipercaya mampu mengatasi nyeri sendi akibat rematik dan arthritis. Sifat diuretik kunyit putih mendukung penghapusan zat beracun tubuh dan cairan berlebih, terutama pada persendian.

Jika tidak ada detoksifikasi, hal itu bisa menyebabkan peradangan dan nyeri pada kasus artritis dan rematik. Bahkan kunyit putih juga bisa menjadi penawar racun gigitan ular karena ekstraknya bekerja menghambat aktivitas bisa ular.

Mengatasi Gangguan Pernapasan

Manfaat kunir putih juga dapat mengatasi gangguan pernapasan. Hal ini berkaitan dengan gangguan pernapasan yang disebabkan oleh produksi lendir berlebih, yang dapat menimbulkan keluhan berupa kesulitan bernapas. Dengan konsumsi kunyit putih, dapat membantu menurunkan produksi lendir pada saluran pernapasan.

Membantu Penyembuhan Kanker

Kunir putih juga dipercayai dapat membantu proses penyembuhan penyakit kanker. Hal ini disebabkan karena adanya kandungan senyawa ethyl pmethocyvinnatate, kurkuminoid, bisdemothxycurcumin, demothxycurcumin, dan flavonoid. Namun, efektivitasnya masih memerlukan penelitian lebih lanjut.

4 dari 4 halaman

Manfaat Kunir Putih bagi Kesehatan Tubuh

Mencerahkan Wajah

Manfaat kunir putih untuk kesehatan kulit  yang pertama adalah dapat mencerahkan wajah. Kandungan nutrisi dan vitamin serta pati kunyit putih disinyalir sangat baik untuk membantu kulit wajah menjadi lebih cerah dan sehat.

Gunakan masker kunyit putih secara teratur dan rutin 1 sampai 2 kali dalam seminggu. Pastikan untuk menggunakan bubuk kunyit alami untuk hasil kulit wajah cerah maksimal.

Mengobati Jerawat

Kunir putih dikatakan sebagai rempah yang baik sebagai antioksidan dan penghilang jerawat. Jika kamu memiliki masalah dengan jerawat membandel, cobalah untuk melakukan perawatan alami di rumah menggunakan kunyit putih ini.

Caranya, gunakan masker bubuk kunyit putih sebelum mandi dan diamkan kira-kira 15 menit. Lakukan hal ini secara teratur 2 sampai 3 kali dalam seminggu untuk mendapatkan hasil terbaik. Jadi masalah jerawat yang kamu alami dapat diatasi dengan menggunakan kunyit putih ini.

Memberikan Kesegaran Pada Kulit

Manfaat kunir putih bagi kecantikan selanjutnya adalah dapat memberikan kesegaran pada kulit wajah. Bubuk kunyit putih murni yang digunakan sebagai masker bisa membantu kamu memiliki kulit wajah lebih segar dan cerah.

Untuk kulit berminyak, terapkan bubuk kunyit putih sebagai masker bersama air mawar. Campur juga bubuk kunyit putih bersama susu dan yogurt untuk masker yang lebih dingin dan nyaman saat digunakan.