Sukses

10 Tempat Wisata di Karangasem, Indah dan Ikonik

Tempat wisata di Karangasem yang harus kamu kunjungi.

Liputan6.com, Jakarta Tempat wisata di Karangasem yang terletak di Provinsi Bali ini terkenal sekali dengan wisata airnya. Lokasinya juga berdekatan dengan Gunung Agung. Termasuk berdekatan pula dengan daerah pesisir pantai.

Kabupaten Karangasem ini berada di sisi timur Pulau Dewata Bali, dengan luas wilayah 839,5 kilometer persegi. Tempat wisata di Karangasem tidak hanya menyuguhkan pesona keindahan alam tetapi juga menawarkan pesona keindahan budaya.

Menariknya lagi tempat wisata di Karangasem ini hanya berjarak 2 jam perjalanan dari Kota Denpasar. Kota yang sangat strategis di Pulau Bali karena berdekatan dengan Bandara Internasional Ngurah Rai dan Jalan Tol Bali Mandara. Tentu saja hal ini menjadi daya tarik juga bagi wisatawan lokal maupun mancanegara yang hendak berlibur ke tempat wisata di Karangasem.

Perpaduan antara suasana gunung dengan suasana pantai yang cukup menggairahkan wisatawan. Tak ayal memang tempat wisata di Karangasem ini juga memiliki spot foto yang menarik.

Bagi wisatawan yang ingin menikmati tempat wisata di Karangasem dengan suasana gunung dan pantai lebih lama, bahkan bisa melakukan pendakian di area Gunung Agung. Gunung tertinggi di Pulau Dewata Bali, pasti akan menantang sekali. Berikut rekomendasi tempat wisata di Karangasem yang sudah Liputan6.com, Jumat (27/3/2020) rangkum dari berbagai sumber.

2 dari 4 halaman

Tempat Wisata di Karangasem: Rumah Bambu Pengalon, Rumah Pohon Bukit Lemped, Ladang Bunga Gumitir, dan Bukit Asah Bugbug

1. Rumah Bambu Pengalon

Tempat wisata ini menawarkan pesona keindahan pada keunikan bangunan bambu yang cukup besar. Bangunan bambu ini berada di Candi Cadas.

Uniknya lagi, arsitektur dari bangunan bambu ini sangat estetik jika hendak dijadikan objek foto. Lokasi bangunan ini juga tidak hanya berdekatan dengan Candi Cadas tetapi juga danau kecil yang memiliki air biru di sekitar Candi Cadas.

2. Rumah Pohon Bukit Lemped

Tempat wisata ini menawarkan pesona keindahan pada keunikan rumah pohon dan jembatan gantung besarnya. Sangat menantang sekali karena jembatan ini selalu bergoyang ketika ditapaki kaki.

Lokasinya yang berada di daerah perbukitan membuat daya tarik tambahan bagi tempat wisata ini. Spot fotonya tidak perlu diragukan lagi, ada banyak sekali, dan menakjubkan sekali.

3. Ladang Bunga Gumitir

Tempat wisata ini juga bisa disebut ladang Bunga Calendula yang letaknya tepat berada di sisi jalan. Mudah ditemukan. Tempat wisata ini menawarkan pesona keindahan pada ladang bunga keemasannya.

Ladang yang indah dan rapi sekali. Menyejukkan siapa saja yang mendatanginya. Tetapi tidak bisa setiap saat tempat wisata ini bisa dikunjungi. Hanya saat bunga Calendula mekar. Saat memasuki musim panas ya. Sekitar bulan Juni sampai dengan bulan Agustus.

4. Bukit Asah Bugbug

Tempat wisata ini menawarkan pesona keindahan pada kolaborasi bukit pegunungan dengan tebing dan lautan. Tampak megah dan indah sekali.

Lokasinya pun mudah dijangkau oleh wisatawan. Spot terbaiknya tentu saja ada di Bukit Asah ini. Tempat wisata ini juga dikenal sebagai surga tersembunyi di Bali loh.

3 dari 4 halaman

Tempat Wisata di Karangasem: Padang Bunga Kasna, Air Terjun Yen Labuh, dan Pantai Amet

5. Padang Bunga Kasna

Ada banyak sekali padang bunga di Bali. Tetapi yang memiliki keunikan dan keindahan memikat tentu saja Padang Bunga Kasna ini. Bunga Kasna yang berwarna putih dominan membuat wisatawan seolah sedang berada di Kutub Utara.

Meskipun hanya bunga liar tetapi panorama yang ditawarkan jika dipadukan dengan pesona alam sekitar menjadi sangat menengkan. Terutama bagi wisatawan yang datang dari perkotaan.

Dan lagi momen mekarnya bunga Kasna ini tidak bisa dinikmati setiap saat. Wisatawan bisa mengunjunginya sebelum perayaan Hari Raya Galungan dan Kuningan yang ada di Bali. Karena bunga ini akan dipetik untuk dijadikan sesaji upacara adat umat Hindu di Bali.

6. Air Terjun Yen Labuh

Tempat wisata ini menawarkan pesona keindahan pada kedamaian alamnya. Selain menyejukkan, tempat wisata ini juga sedikit jauh dari riuhnya perkotaan dan rumah-rumah penduduk di pedesaan.

Debit airnya juga deras sekali. Juga tumbuh-tumbuhan hijau khas pegunungan menghiasi di sekeliling air terjun ini. Eksotis sekali bukan.

7. Pantai Amet

Tempat wisata ini menawakan pesona keindahan pada spot scuba diving dan snorkelling terbaiknya. Tidak hanya itu tetapi juga menjadi salah satu tempat terbaik untuk bersantai sambil menikmati keindahan sunrise dengan background pantai dan gunung.

Bagi wisatawan yang pernah datang ke pantai ini pasti akan ketagihan sekali. Air laut yang jernih dan ombaknya yang landai membuat siapa saja yang datang tidak ingin melewatkan bermain air. Terutama untuk melihat ikan-ikan khas di Laut Bali.

4 dari 4 halaman

Tempat Wisata di Karangasem: Pantai Bias Tugel, Pura Lempuyang Luhur, dan Tirta Gangga

8. Pantai Bias Tugel

Tempat wisata ini menawarkan pesona keindahan pada eksotisme pantainya. Lokasinya cukup tersembunyi, jika dipadukan dengan ombak pantai yang landai dan air pantai biru nan jernih tentu akan menengkan sekali.

Memang sedikit sulit untuk mencapai tempat wisata ini tetapi keindahan surgawi yang dijanjikan tidak bisa dipungkiri. Pantai dengan pasir putih dan panorama laut biru yang membentang luas.

9. Pura Lempuyang Luhur

Tempat wisata yang sangat ikonik. Menawarkan pesona keindahan budaya dan alam yang sangat megah. Karena lokasinya memang berada di lereng Gunung Suci Lempuyang.

Pura ini merupakan salah satu pura tertua di Pulau Bali bagian Timur loh. Sebagian wisatawan menyebutnya sebagai Gate To Heaven. Jika berada di tempat wisata ini memang harus benar-benar menjaga sopan santun karena Pura ini adalah tempat ibadah umat Hindu.

10. Tirta Gangga

Tempat wisata ini menawarkan pesona keindahan istana air yang sangat megah. Wisatawan yang datang akan merasa benar-benar berada di negeri dongeng loh.

Ada air mancur yang cantik, kolam ikan dengan latar Gunung Agung yang ciamik. Tidak hanya bisa dijadikan sebagai objek foto yang menarik tetapi tempat wisata air ini juga boleh untuk berenang para wisatawan loh.