Liputan6.com, Jakarta Raffi Ahmad dikenal sebagai salah satu selebriti yang punya kekayaan berlimpah. Tak heran jika aset yang ia punya membuatnya bergelimang harta. Usai viral dengan rumah bergaya eropa yang dijuluki istana Andara, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina buru-buru membeli sebuah hunian super mewah yang terletak di kawasan Bumi Serpong Damai (BSD), Tangerang, Banten.
Baca Juga
Advertisement
Menariknya, rumah baru Raffi Ahmad kali ini dibeli secara langsung berupa bangunan jadi yang sudah dipesan banun sebelumnya. Momen potong pita peresmian rumahnya juga sudah digelar lewat unggahan YouTube Rans Entertainment pada Minggu (28/5/2023). Rumah super mewah ini diketahui sudah jadi incaran ayah Rafathar itu sejak setahun yang lalu.
Lewat unggahan yang sama, Raffi dan Gigi berkesempatan melakukan seremonial gunting pita tanda hunian elit tersebut jadi miliknya. Harga Rp 40 miliar rumah baru Raffi Ahmad ini menyediakan fasilitas mewah mulai dari lift, kamar mandi dengan bathtub hingga pemandangan yang memanjakan mata.
Kendati demikian, rumah baru Raffi Ahmad setelah Istana Andara ini masih belum diisi dengan perabot rumah tangga. Berikut Liptuan6.com merangkum potret rumah baru Raffi Ahmad di BSD Tangerang melansir dari YouTube Rans Entertainment, Rabu (30/5/2023).
1. Keinginan Raffi Ahmad memiliki rumah super mewah di BSD City ini akhirnya terwujud pada momen potong pita.
Advertisement
2. Memasuki ruangan utama, Raffi Ahmad kagum dengan rumah bergaya Amerika dengan 3 lantai ini.
3. Ini dia lift yang disediakan di rumah Baru Raffi Ahmad, lokasinya bersandingan dengan tangga.
Advertisement
4. Didampingi Nagita Slavina dan Irwansyah, Raffi Ahmad melihat taman di rumah barunya, ia menjelaskan tidak ada kolam renang di rumah ini.
5. Namun yang jadi sorotan ialah kamar mandi yang super luas dilengkapi dengan bathtub yang terkesan elegan, ditambah pemandangan langsung ke luar.
Advertisement
6. Tak bisa ketinggalan, inilah pemandangan lantai tiga rumah baru Sultan Andara yang didominasi pemukiman hunian elit.
7. Sedangkan di sisi lain, rumah ini disuguhkan dengan danau buatan yang mengitari seluruh kompleks pemukiman.
Advertisement