Sukses

6 Manfaat Main Game Online, Baik untuk Kesehatan Otak

Meski sering dipandang sebelah mata, namun manfaat main game online patut diperhitungkan.

Liputan6.com, Jakarta Manfaat main game online ternyata sangat banyak dan tidak bisa dipandang sebelah mata. Bahkan manfaat main game online ini bisa berdampak bagi tubuh hingga dampak luas terhadap hubungan sosial. Meski begitu, hingga kini masih belum banyak yang sadar akan manfaat main game online tersebut lebih jauh.

Bisa jadi karena stigma negatif bermain game sejak dahulu, yang identik dengan hiburan semata tanpa memberi manfaat. Namun, seiring berkembangan zaman, para generasi muda yang memiliki kegemaran bermain game berusaha untuk membuktikannya. Berbagai manfaat main game online tersebut dibuktikan dengan mengikuti berbagai kompetisi game online.

Bahkan, kompetisi game online tersebut banyak yang sudah bertaraf internasional. Hadiah dari kompetisi game online tersebut juga tidak main-main, nilainya hingga ratusan juta rupiah. Itulah mengapa saat ini game online juga sudah menjadi salah satu kegiatan yang cukup menggiurkan.

Nah, jadi apa saja manfaat main game online yang bisa didapatkan? Berikut ini Liputan6.com telah merangkum manfaat main game online tersebut yang didapat dari berbagai sumber, Rabu (17/6/2020).

2 dari 7 halaman

1. Meningkatkan Kemampuan Bahasa Inggris

Tentu saja, manfaat main game online ini sudah pasti didapatkan, karena hampir seluruh game yang berbasis online akan dengan mudah menghubungkan para pemain game yang berasal dari seluruh dunia. Hal ini tentunya akan memaksa kamu untuk dapat berkomunikasi dengan bahasa Inggris, dimana bahasa tersebut memang menjadi bahasa yang sifatnya universal, atau dapat dikatakan bahasa internasional.

Selain itu, biasanya ada beberapa fitur atau menu dalam game online yang menggunakan bahasa Inggris, hal ini memang disebabkan fleksibelnya bahasa Inggris untuk dipahami oleh masyarakat dunia. Maka secara bertahap, kamu akan ‘terpaksa’ belajar bahasa Inggris agar paham dan semakin jago untuk memainkan game online tersebut.

3 dari 7 halaman

2. Menghilangkan Stres

Manfaat main game online selanjutnya memang sudah pasti akan kamu dapatkan. Setuju atau tidak, bermain game baik yang online atau offline akan berguna dalam menurunkan tingkat stresmu karena kegiatan sehari-hari. Dengan begitu, maka dengan bermain game online akan berpotensi menekan darah tinggi yang bisa berbahayaa bagi kesehatan.

Nah, agar pengalaman bermain game online semakin menyenangkan, maka kamu bisa bermain game online bersama teman-temanmu atau istilahnya “mabar” atau main bareng, serta memanfaatkan fitur percakapan bersama temanmu. Jadi, bermain game online tidak melulu tentang membahas strategi, kamu bisa bercanda dan sedikit melakukan hal konyol ketika bermain bersama teman.

4 dari 7 halaman

3. Meningkatkan Kemampuan Penyelesaian Masalah

Baik game online atau game offline akan menuntut para pemainnya untuk memenangkan sebuah kompetisi atau sebuah tugas yang ada di dalam game tersebut. Jadi tidak heran, apabila kemampuan dalam memecahkan masalah para pemain game akan meningkat. Sebabnya, kemampuan pemecahan masalah membutuhkan kreativitas yang cukup tinggi dan cara berpikir diluar kebiasaan.

Maka dari itu, jangan remehkan para gamers, meski terlihat mudah untuk memainkannya, namun ada tingkat kesulitan ketika bermain game yang belum tentu semua orang mampu untuk menyelesaikannya. Dan, kemampuan penyelesaian masalah yang meningkat akan berguna dalam menghadapi masalah-masalah pada kehidupan sehari-hari.

5 dari 7 halaman

4. Meningkatkan Fokus

Tentu kamu sering melihat para pemain game online akan sangat fokus ketika sedang dalam pertandingan. Bahkan, fokus mereka bisa bertahan hingga berjam-jam, tentu saja hal ini akan sangat berpengaruh secara tidak langsung terhadap kemampuan fokus di kehidupan sehari-hari.

Beberapa game yang memang membutuhkan fokus biasanya seperti game PUBG atau jenis game first person shooter (FPS) dimana jenis game ini akan membutuhkan fokus lebih tinggi. Sebab, jika hilang fokus sedikit saja di PUBG contohnya, maka karakter dalam game yang sedang dimainkan bisa saja tertembak musuh dan mati.

6 dari 7 halaman

5. Meningkatkan Kinerja Otak

Beberapa poin manfaat main game online sebelumnya sebenarnya secara tidak langsung akan berpengaruh kepada kinerja otak. Sebab, beberapa poin sebelumnya dalam praktiknya memang membutuhkan kinerja otak yang lebih ekstra dan memaksa otak untuk belajar memahami hal baru. Sebut saja belajar bahasa Inggris, otak pada akhirnya dipaksa belajar, meski tidak jarang ada yang sampai merasa pusing, karena memang otak dipaksa mengonsumsi berbagai ilmu baru dengan cepat.

Selain itu, ketika ada masalah atau tugas baru dalam game online, maka IQ seseorang akan di uji kemampuannya. Dan dengan kemauan yang kuat, baik rintangan dan masalah sesulit apapun akan dengan mudah diselesaikan. Hal ini lah yang jika dilakukan terus menerus akan memberi peningkatan pada kemampuan dan kinerja otak.

7 dari 7 halaman

6. Menambah Teman

Mungkin manfaat main game online yang terakhir ini dapat dikatakan merupakan dampak sosial yang cukup baik bagi sebagian orang. Terkadang, sering muncul stigma negatif masyarakat jika bermain game online akan membuat kamu apatis. Padahal jika dipikir-pikir lagi, justru dalam game online diperlukan kerjasama yang baik antara sesama pemain.

Hal tersebut sangat kontra dengan pandangan apatis yang ditujukan kepada para pemain game online. Bahkan pada beberapa kesempatan, para pemain game online mengadakan acara gathering untuk bertemu satu sama lain di dunia nyata, tidak hanya sebagai partner di dunia virtual saja.

Video Terkini