Sukses

8 Cara Membuat Cilok yang Enak dan Kenyal, Mudah Dibuat Pemula

Cara membuat cilok ini menggunakan bahan sederhana dan mudah banget dipraktikkan di rumah.

Liputan6.com, Jakarta Di antara makanan camilan favorit yang sering membuat kita tergiur adalah cilok. Memiliki cita rasa yang menggugah selera, cilok menjadi pilihan yang sulit dilewatkan saat mencari camilan yang enak dan terjangkau. Meski begitu, ada sedikit misteri yang menyelimuti asal muasal cilok ini. Banyak yang mengaitkannya dengan Bandung, namun kebenarannya masih menjadi teka-teki.

Bicara soal cara membuat cilok, mungkin terdengar sedikit rumit pada awalnya. Namun, sebenarnya proses pembuatannya lebih sederhana daripada yang dibayangkan. Bedanya dengan bakso, cilok lebih berfokus pada penggunaan tepung daripada daging. Hal ini membuatnya lebih mudah diolah dan dibentuk sesuai selera.

Jika Anda ingin mencoba membuat cilok sendiri di rumah, Liputan6.com telah merangkum berbagai resep yang nikmat dan mudah dipraktikkan. Dengan panduan yang jelas, cara membuat cilok bisa menjadi kegiatan menyenangkan yang menghasilkan camilan lezat untuk dinikmati kapan pun Anda inginkan.

Untuk panduan lengkapnya, berikut ini telah Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber kumpulan cara membuat cilok yang enak, kenyal dan mudah dibuat oleh pemula, pada Jumat (21/8/2020).

2 dari 9 halaman

1. Cara membuat cilok bumbu kacang tradisional

Cilok identik dikonsumsi dengan dicocol sambal kacang. Nah, berikut ini cara membuat cilok bumbu kacang yang mudah.

Bahan:

- 150 gram tepung sagu

- 75 gram tepung terigu

- 2 daun bawang, potong tipis-tipis

- 1 sdt garam

- 1/2 sdt merica

- 2 siung bawang putih, haluskan

- Penyedap rasa secukupnya

- Air hangat secukupnya

 

Bahan bumbu kacang:

- Segenggam kacang tanah goreng

- 3 bawang putih

- 1 bawang merah

- 2 cabai rawit

- 3 cabai keriting merah

- Garam

- Kecap

- 2 sdm gula merah

- Air secukupnya

 

Langkah memasak:

a. Campur semua bahan kering, aduk rata.

b. Masukkan air hingga adonan mudah dibentuk.

c. Didihkan air dalam panci.

d. Bentuk adonan bulat-bulat lalu masukkan ke panci berisi air mendidih.

e. Jika sudah mengapung tandanya cilok matang. Angkat dan sisihkan.

f. Selanjutnya blender kacang, bawang merah, bawang putih, cabai rawit, cabai keriting, dan tuang sedikit air.

g. Panaskan wajan dan masukkan minyak goreng secukupnya.

h. Masukan bumbu kacang, gula merah, kecap, garam yang udah dihaluskan, aduk hingga minyaknya keluar.

i. Siapkan cilok di wadah saji lalu siram dengan bumbu kacang yang sudah jadi.

3 dari 9 halaman

2. Cara membuat cilok seblak pedas

Seblak menjadi makanan ringan yang tengah booming. Makanan khas Bandung ini makin lezat jika ditambahkan cilok di dalamnya. Berikut ini cara membuat cilok seblak pedas.

Bahan:

- 1/2 kg tepung kanji

- 1 pcs bumbu penyedap rasa ayam

- 500 ml air

- 5 sdm tepung terigu

- 1 sdt garam

 

Bumbu halus:

- 20 biji cabai

- 1/2 ruas jari kencur

- 3 sdm minyak goreng

- 1 siung bawang putih

- Daun bawang cincang

 

Langkah memasak:

a. Campurkan tepung kanji, terigu, garam, dan penyedap rasa secukupnya. Lalu tuang air panas secukupnya. Uleni hingga dan bentuk adonan bulat-bulat.

b. Rebus cilok dan tunggu hingga mengambang.

c. Tumis semua bumbu halus. Beri sedikit penyedap rasa.

d. Masukkan cilok ke dalam bumbu, beri sedikit air lalu aduk hingga rata.

4 dari 9 halaman

3. Cara membuat cilok gurih

Tak melulu disandingkan dengan sambal kacang, cilok juga bisa dikonsumsi dengan menambahkan rasa lainnya. Cara membuat cilok gurih ini cocok buat kamu yang kurang suka makanan pedas.

Bahan:

- 1 mangkuk tepung terigu

- 1 mangkuk tepung tapioka

- 250 ml air hangat

- 300 gram daging sapi

- 1 btg daun bawang

 

Bumbu halus:

- 1 sdt merica bubuk

- 2 siung bawang putih

- 1 sdt penyedap rasa ayam/sapi

- 1 sdt garam

 

Langkah memasak:

a. Haluskan bawang putih, merica dan garam.

b. Campurkan dengan tepung terigu, daun bawang, bumbu penyedap rasa. Lalu tuang air secukupnya.

c. Uleni adonan hingga bumbu rata.

d. Rebus daging hingga empuk, potong kecil bentuk dadu.

e. Masukkan ke dalam adonan, lalu bentuk bulat-bulat. Baluri tepung suaya tidak lengket.

f. Rebus cilok, tunggu hingga mengapung.

g. Tiriskan cilok lalu taruh di wadah saji dan kembali beri taburan bumbu penyedap rasa sesuai selera, ratakan lalu sajikan.

5 dari 9 halaman

4. Cara membuat cilok kuah ceker

Cara membuat cilok kuah ini tak sulit lho. Bahkan, bahan-bahannya mudah ditemukan. Cilok kuah cocok dikonsumsi di musim hujan. Berikut ini resep cilok kuah ceker.

Bahan:

- 12 sdm tepung kanji

- Air mendidih

- 10 sdm terigu

- 2 batang seledri

 

Bumbu halus:

- 4 siung bawang putih haluskan

- Garam

- Penyedap rasa

- Micin

 

Bumbu kuah:

- 4 siung bawang putih haluskan

- Garam

- Penyedap rasa

- Micin

 

Langkah memasak:

a. Campur tepung terigu dan kanji dan tuang air mendidih secukupnya. Uleni adonan, campurkan bumbu halus hingga tercampur rata. Lalu bentuk bulat-bulat.

b. Rebus cilok lalu tunggu sampai mengambang.

c. Untuk membuat kuah, cukup dengan menumis bumbu halus. Tuang air dan tambahkan ceker lalu diamkan hingga mendidih.

d. Masukkan cilok ke dalam mangkuk lalu tuang dengan kuah hangat.

6 dari 9 halaman

5. Cara membuat cilok isi daging

 

Cilok isi menjadi salah satu camilan yang dicari banyak orang. Banyak orang yang berkreasi membuat cilok isi yang beraneka ragam, mulai dari keju, cabai, juga daging. Nah, berikut ini resep cara membuat cilok isi daging yang lezat.

Bahan:

- Tepung terigu 100 gram

- Tepung kanji 250 gram

- Bawang putih 4 siung, tumbuk halus

- Daging sapi 200 gram, giling halus

- Daun bawang 2 batang, tumbuk halus

- Garam secukupnya

- Merica 1 sdt

 

Langkah memasak:

a. Campur tepung terigu, kanji, daging sapi giling, daun bawang, bawang putih, garam, dan merica.

b. Uleni hingga terasa kenyal dan bentuk adonan bulat-bulat.

c. Rebus hingga mengapung. Tiriskan dan sajikan di wadah saji.

7 dari 9 halaman

6. Cara membuat cilok goang

Cilok goang saat ini menjadi salah satu makanan ringan yang tengah dicari banyak orang. Buat kamu yang ingin membuatnya sendiri di rumah juga bisa lho. Berikut ini resep cara membuat cilok goang yang mudah.

Bahan:

- Tepung tapioka 100 gram

- Gula pasir 1 sdt

- Air panas 200 ml

- Tepung terigu 100 gram

- Daun bawang 1 batang, iris halus

- Bawang putih 1 siung, haluskan

- Merica bubuk 1 sdt

- Penyedap rasa sapi 1 sdt

- Garam 1 sdt

 

Bahan kuah:

- Bawang putih 3 siung, iris halus

- Bawang goreng secukupnya

- Tulang tangkur sapi 100 gram

- Daun bawang 1 batang, iris halus

- Seledri

 

Bahan sambal:

- Kencur 1 ruas jari atau 2 cm

- Cabai rawit merah 10 buah

 

Langkah memasak:

a. Campur tepung terigu dengan daun bawang, bawang putih, gula pasir, merica bubuk, garam dan penyedap rasa.

b. Tuang air panas secara perlahan hingga adonan mengental. Tambahkan tepung tapioka.

c. Uleni hingga rata, lalu buat adonan bulat-bulat kecil.

d. Didihkan air, masukkan cilok. Rebus sampai mengapung. Angkat, tiriskan.

e. Rebus lagi air bekas cilok tadi, masukkan tulang sapi, daun bawang, bawang putih, garam dan gula secukupnya.

f. Ulek kasar cabai dan kencur.

g. Taruh cilok pada mangkuk, siram dengan kuah. Beri taburan seledri dan bawang goreng.

h. Hidangkan bersama sambal goang dan kecap manis.

8 dari 9 halaman

7. Cara membuat cilok goreng

Cilok memang identik sebagai makanan yang direbus. Namun, cilok goreng juga tak kalah lezat lho rasanya. Nah, kamu bisa menjajal resep cilok goreng berikut ini.

Bahan:

- Tepung terigu 100 gram

- Tepung kanji 250 gram

- Bawang putih 4 siung, tumbuk halus

- Daging sapi 200 gram, giling halus

- Merica 1 sdt

- Daun bawang 2 batang, tumbuk halus

- Garam secukupnya

- Telur

 

Langkah memasak:

a. Campur tepung kanji, terigu, daging giling halus, merica, daun bawang, bawang putih dan garam.

b. Uleni, lalu bentuk bulat-bulat adonan.

c. Rebus cilok, tunggu sampai mengapung. Angkat dan tiriskan.

d. Kemudian, masukkan ke dalam kocokan telur. Lalu goreng hingga berubah warna kecokelatan.

e. Sajikan.

9 dari 9 halaman

8. Cara membuat cilok tasik

Berikut adalah resep cilok Tasik yang bisa Anda coba di rumah. Cilok Tasik terkenal dengan teksturnya yang kenyal dan bumbu kacang yang gurih.

Bahan-bahan:

- 200 gram tepung tapioka

- 100 gram tepung terigu

- 2 siung bawang putih, haluskan

- 1 sendok teh garam

- 1 sendok teh kaldu bubuk

- 1/2 sendok teh merica bubuk

- 1 batang daun bawang, iris tipis

- 300 ml air mendidih

- Air untuk merebus

Bahan Saus Kacang:

- 100 gram kacang tanah, goreng dan haluskan

- 3 siung bawang putih

- 3 buah cabai merah (sesuai selera pedas)

- 1 sendok makan gula merah

- 1 sendok makan kecap manis

- 1 sendok teh garam

- 300 ml air

- 1 sendok makan minyak untuk menumis

Cara Membuat:

a. Campurkan tepung tapioka dan tepung terigu dalam satu wadah.

b. Tambahkan bawang putih yang sudah dihaluskan, garam, kaldu bubuk, merica bubuk, dan irisan daun bawang. Aduk hingga rata.

c. Tuangkan air mendidih sedikit demi sedikit ke dalam campuran tepung sambil diaduk hingga menjadi adonan yang bisa dipulung (jangan terlalu cair).

d. Ambil sedikit adonan, bentuk bulat-bulat sebesar kelereng. Lakukan hingga adonan habis.

e. Rebus air dalam panci hingga mendidih.

f. Masukkan cilok yang sudah dibentuk ke dalam air mendidih.

g. Rebus hingga cilok mengapung dan matang. Angkat dan tiriskan.

h. Haluskan bawang putih dan cabai merah.

i. Tumis bawang putih dan cabai merah hingga harum dengan sedikit minyak.

j. Tambahkan kacang tanah yang sudah dihaluskan, gula merah, kecap manis, dan garam. Aduk rata.

k. Tuang air sedikit demi sedikit sambil terus diaduk hingga saus mengental.

l. Koreksi rasa, lalu angkat dan dinginkan.

 

Selamat mencoba membuat cilok Tasik yang lezat di rumah!

Â