Liputan6.com, Jakarta Manfaat royal jelly untuk wajah perlu diketahui. Pasalnya banyak perusahaan kosmetik yang membicarakan manfaat royal jelly untuk kulit wajah. Ratu Cleopatra pun menjadi sorotan karena kulitnya yang halus dan bagus, karena mengonsumsi royal jelly. Sebenarnya royal jelly tidak hanya bermanfaat untuk kulit wajah, tetapi juga sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh manusia.Â
Baca Juga
Royal jelly dikenal sebagai cairan yang dihasilkan oleh lebah pekerja yang kemudian akan dikonsumsi oleh ratu lebah dan larvanya. 70 persen kandungan dalam royal jelly adalah air dan sisanya protein, asam amino, vitamin B kompleks, asetilkolin, gula fruktosa, gula glukosa, enzim, kalium, kalsium, natrim, zinc, besi, cuprum, dan mangan. Royal jelly ini juga sering disebut sebagai susu lebah. Harganya cukup mahal tetapi manfaat royal jelly untuk wajah memang banyak sekali.
Advertisement
Meski demikian, manfaat royal jelly untuk wajah dapat dirasakan dengan berbagai macam cara. Bisa dikonsumsi secara langsung atau dilarutkan ke dalam air. Kemudian dijadikan scrub, dengan mencampurkan royal jelly dengan air lemon dan gula pasir. Bisa juga dengan dioleskan secara langsung ke kulit. Dan yang terakhir bisa juga dijadikan sebagi masker wajah dengan menambahkan putih telur dan yogurt.
Manfaat royal jelly untuk wajah dan kesehatan memang sangat dipercaya oleh masyarakat. Namun sebenarnya belum banyak bukti yang mendukung bahwa mengonsumsi royal jelly memiliki berbagai manfaat untuk tubuh manusia. Manfaat-manfaat ini masih harus diteliti lebih lanjut. Dan apabila ingin mengonsumsi atau menggunakan royal jelly, sangat dianjurkan untuk mengonsultasikannya dengan dokter terlebih dahulu. Hal ini untuk mewaspadai adanya efek samping atau bentuk reaksi tubuh yang akan dihadapi.
Nah berikut penjelasan mengenai manfaat royal jelly untuk wajah yang sudah Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Selasa (7/4).
1. Manfaat Royal Jelly untuk Wajah: Anti-Penuaan
Manfaat royal jelly untuk wajah ini dipercaya mampu mencegah terjadinya penuaan pada wajah. Mencegah terjadinya kerutan dan gari halus yang disebabkan oleh penuaan. Selain itu juga membuat elastisitas kulit menjadi lebih terjaga. Hal ini disebabkan karena vitamin B1 (thiamine) yang terkandung dalam royal jelly.
Vitamin B1 ini mengambil peran sebagai anti-oksidan yang membantu meningkatkan sirkulasi darah agar lebih lancar. Sirkulasi yang lancar ini akan membawa oksigen dan nutrisi ke sel-sel tubuh manusia termasuk ke sel-sel kulit. Hasilnya sel-sel kulit akan beregenerasi sehingga mampu membuat kulit menjadi tampak lebih muda dan sehat.
Advertisement
2. Manfaat Royal Jelly untuk Wajah: Mencegah Peradangan
Manfaat royal jelly ini juga dipercaya mampu mencegah terjadinya peradangan pada kulit. Misalnya akibat luka, jerawat, atau juga sinar UV yang berlebih. Nah permasalahan ini dapat diatasi dengan mengonsumsi royal jelly.
Kandungan vitamin B2 (Riboflavin) dalam royal jelly dipercaya mampu menjaga kesehatan kulit dan mencegah peradangan pada kulit terutama yang sangat rentan berjerawat. Karena memang jika kulit kekurangan vitamin B2 dapat menyebabkan peradangan pada jerawat.
3. Manfaat Royal Jelly untuk Wajah: Mengatasi Jerawat
Manfaat royal jelly ini juga dipercaya mampu mengatasi jerawat. Hal ini disebabkan karena kandungan vitamin B5 (Pantothenic acid) dalam royal jelly. Kandungan vitamin B5 (Pantothenic acid) memiliki peran untuk membantu mengurangi pembentukan minyak. Sehingga pembentukan jerawat juga menjadi semakin terhambat.
Advertisement
4. Manfaat Royal Jelly untuk Wajah: Melembutkan Kulit
Manfaat royal jelly bisa diandalkan untuk membantu melembabkan kulit. Hal ini disebabkan karena kandungan vitamin B2 (riboflavin) dan asam amino dalam royal jelly. Vitamin B2 ini sangat berguna untuk sekresi mucus pada jaringan kulit sehingga dapat membuat kulit menjadi lebih lembut. Bahkan bisa mencegah eksim dan dermatitis.
Selain itu kandungan asam amino dalam royal jelly juga sangat berperan aktif menjadi pelengkap kompenen terbesar struktur kulit wajah. Sehingga struktur kulit yang dilengkapi dengan asam amino akan menjadi semakin normal dan kulit akan menjadi semakin cantik. Asam amino ini juga sangat baik untuk regenerasi jaringan kulit termasuk mengganti sel kulit yang telah rusak dengan jaringan sel kulit yang baru.
5. Manfaat Royal Jelly untuk Wajah: Mencegah Munculnya Flek Hitam
Manfaat royal jelly ini dipercaya mampu membantu mencegah terjadinya flek hitam yang disebabkan karena pigmentasi berlebih akibat sinar matahari. Nah untuk bisa mencegah terjadinya pigmentasi atau munculnya flek hitam pada kulit, royal jelly ini bisa diandalkan. Karena kandungan vitamin B3 (Niacin) dalam royal relly dapat membantu menghambat terjadinya transfer pigmen ke sel-sel kulit yang dapat membentuk flek hitam.
Advertisement
6. Manfaat Royal Jelly untuk Wajah: Melembabkan Kulit
Manfaat royal jelly ini dipercaya mampu melembabkan kulit sehingga kulit menjadi lebih sehat. Hal ini disebabkan karena kandungan asam amino dalam royal jelly. Asam amino ini berperan sangat baik dalam menghidrasi dan melembabkan kulit wajah. Asam amino ini juga sangat penting untuk membantu pertumbuhan sel-sel kulit mati baru dan jaringan ikat penting seperti kolagen dan elastin.
7. Manfaat Royal Jelly untuk Wajah: Melindungi dari Sinar UV
Manfaat royal jelly juga dipercaya mampu melindungi kulit wajah dari paparan sinar matahari secara langsung atau biasa disebut sinar UV. Hal ini disebabkan kandungan asam amino dalam royal jelly. Asam amino ini juga berperan sangat baik dalam melindungi kulit dari sinar UV atau ultraviolet, dengan mengurangi pembentukan melanin seperti pigmen cokelat dan hitam.
Advertisement