Sukses

6 Cara Print Screen di PC dan Laptop yang Mudah dan Cepat

Cara print screen di PC dan laptop bisa menggunakan keyboard saja maupun dengan aplikasi.

Liputan6.com, Jakarta Cara print screen di PC dan laptop sangat mudah dilakukan. Kamu bisa mengikuti beberapa cara untuk mendapatkan screenshot layar pada PC dan laptop hanya dengan menggunakan tombol Print Screen saja, ataupun dengan kombinasi tombol lainnya.

Kamu bisa mengambil screenshot seluruh layar ataupun hanya pada bagian yang kamu inginkan saja, seperti hanya di jendela yang aktif saja. Bahkan kamu juga bisa mendapatkan print screen dengan menggunakan beberapa aplikasi lainnya yang juga semakin memudahkan.

Cara print screen di PC dan laptop bisa menggunakan keyboard saja maupun dengan aplikasi. Namun, cukup dengan menggunakan keyboard tanpa perlu menginstal berbagai macam aplikasi, kamu juga sudah bisa mengambil screenshot dari PC atau laptop.

Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Selasa (21/4/2020) beberapa cara print screen di pc dan laptop yang mudah.

2 dari 7 halaman

Menggunakan Tombol Print Screen

Cara print screen PC dan laptop yang pertama tentunya dengan menggunakan tombol Print Screen saja. Berikut langkah-langkahnya:

Langkah Pertama: Buka halaman pada PC atau laptop yang akan kamu ambil gambarnya.

Langkah Kedua: Tekan tombol Print Screen yang terdapat di sisi kanan atas keyboard PC atau laptop. Maka hasil screenshot akan tersimpan pada clipboard dan kamu tinggal paste.

Langkah Ketiga: Buka aplikasi Paint dan tempelkan screenshot (Ctrl +V), kamu akan mendapatkan hasil screenshot dari seluruh layar. Untuk menyimpan, tinggal klik File > Save As

3 dari 7 halaman

Menggunakan Tombol Alt + Print Screen

Cara print screen PC dan laptop yang kedua dengan menggunakan tombol Alt + Print Screen. Tombol ini bisa membuat kamu mengambil gambar pada jendela yang sedang aktif saja, tidak seluruh layar. Berikut langkah-langkahnya:

Langkah 1: Tampilkan layar yang akan diambil gambarnya. Kamu bisa membuka Microsoft Word dan minimize ukurannya.

Langkah 2: Tekan kombinasi tombol Alt + Print Screen untuk menyimpan gambar pada clipboard.

Langkah 3: Buka aplikasi Paint dan paste (Ctrl + V) hasil screenshot. Maka hanya jendela Micorosoft Word yang akan diambil gambarnya, tidak termasuk background layar.

4 dari 7 halaman

Menggunakan Tombol Windows + Print Screen

Cara print screen di pc dan laptop selanjutnya adalah dengan menggunakan tombol windows + print screen. Cara ini lebih praktis lagi, karena kamu tidak perlu lagi repot-repot mengeditnya di Paint. Berikut langkah-langkahnya:

Langkah 1: Buka jendela atau halaman web yang akan kamu screenshot.

Langkah 2: Tekan kombinasi tombol Windows + Print Screen dan perhatikan layar yang berkedip saat kamu mengambil screenshot.

Langkah 3: Untuk melihat hasil screenshot di komputer yang sudah disimpan, kamu tinggal pergi ke direktori C:\Users[nama user]\Pictures\Screenshots.

5 dari 7 halaman

Menggunakan Tombol Windows + Shift + S

Selanjutnya, kamu juga bisa menerapkan cara print screen di PC dan laptop dengan menggunakan tombol Windows + Shift + S. Hal ini dinamakan Snip & Sketch yang merupakan aplikasi bawaan Windows. Berikut langkah-langkahnya:

Langkah 1: Buka halaman yang akan kamu screenshot.

Langkah 2: Tekan kombinasi tombol Windows + Shift + S untuk membuka aplikasi Snip & Skecth.

Langkah 3: Layar bakal berubah menjadi warna keabuan dan kursor kini juga berubah menjadi ikon "+". Sekarang kamu tinggal pilih area mana yang akan kamu screenshot.

Langkah 4: Otomatis Snip & Skecth akan merekam gambar layar dan akan muncul notifikasi yang harus kamu pilih

Langkah 5: Setelah itu, di jendela Snip & Skecth, kamu bisa menyunting dengan menambah coretan, highlighter, dan sebagainya. Jika sudah selesai, klik ikon Save di bagian atas untuk menyimpan.

6 dari 7 halaman

Menggunakan Snipping Tool

Selanjutnya, ada juga cara print screen di PC dan laptop dengan menggunakan Snipping Tool. Caranya hampir sama dengan menggunakan Snip & Sketch. Berikut langkah-langkahnya:

Langkah 1: Buka jendela yang akan di-screenshot, lalu tekan tombol Windows. Ketikkan Snipping Tool dan pilih tool tersebut.

Langkah 2: Setelah jendela Snipping Tool ditampilkan. Pilih New untuk mengambil screenshot layar PC atau laptop baru.

Langkah 3: Pilih area yang akan diambil yang ditandai dengan border tipis berwarna merah.

Langkah 4: Preview screenshot akan ditampilkan dan kamu bisa mengedit selanjutnya. Untuk menyimpan, kamu tinggal tekan File > Save As dan pilih direktori yang kamu inginkan.

7 dari 7 halaman

Menggunakan Aplikasi Lightshot

Cara print screen di PC dan laptop juga bisa menggunakan aplikasi dari pihak ketiga, yaitu Lightshot. Berikut cara print screen menggunakan aplikasi Lightshot:

Langkah 1: Download dan install aplikasi Lightshot.

Langkah 2: Jika sudah diinstal, selanjutnya kamu tinggal menekan tombol Print Screen atau PrtSc SysRc sampai tampilan layar berubah menjadi redup.

Langkah 3: Pilih area yang kamu inginkan gambarnya dengan klik dan drag kursor.

Langkah 4: Lepaskan kursor, maka kamu telah memilih area yang hendak diambil gambarnya. Di sini kamu bisa melakukan editing seperti menambahkan coretan.

Langkah 5: Jika sudah, tekan ikon Save dan simpan pada direktori yang kamu inginkan.