Sukses

Batch adalah Kata dalam Bahasa Inggris, Berikut Contoh Penggunaannya

Batch adalah kata bahasa Inggris yang artinya sekumpulan dalam bahasa Indonesia.

Liputan6.com, Jakarta Batch adalah istilah dalam bahasa Inggris yang mungkin pernah kamu temui. Istilah ini memiliki beberapa makna yang perlu disesuaikan dengan konteks agar kamu memahaminya. Pasalnya, istilah ini digunakan dalam berbagai bidang.

Istilah batch sering kali ditemukan berkaitan dengan penerimaan banyak orang pada suatu komunitas. Kamu mungkin kerap mendengar istilah batch digunakan saat penerimaan kerja, magang, hingga sekolah dan kuliah.

Batch adalah kata bahasa Inggris yang artinya sekumpulan dalam bahasa Indonesia. Kamu perlu mengenali arti dari batch ini dari kamus bahasa Inggris, sehingga mendapatkan penjelasan yang tepat dan menggunakannya sesuai konteks.

Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Jumat (7/7/2023) tentang batch.

2 dari 4 halaman

Batch adalah

Batch adalah kata bahasa Inggris yang perlu kamu pahami artinya dari kamus bahasa Inggris. Menurut Cambridge Dictionary, batch adalah sekelompok hal atau orang yang ditangani pada saat yang sama atau dianggap serupa dalam jenisnya. Batch adalah sekelompok hal yang ditangani atau diproduksi pada saat yang sama, atau sekelompok orang yang serupa dalam beberapa hal. Jadi, batch adalah orang atau hal-hal yang ditangani sebagai kelompok atau pada saat yang sama. Dalam kamus Cambridge juga disebutkan bahwa batch adalah sekelompok siswa yang diajarkan bersama di sekolah, perguruan tinggi, atau universitas.

Sementara itu, dalam Merriam-Webster Dictionary, batch adalah jumlah bahan yang disiapkan atau dibutuhkan untuk satu operasi, khususnya pada campuran bahan mentah yang siap untuk dilebur menjadi gelas. Batch adalah kuantitas yang diproduksi pada satu operasi. Selain itu, makna lainnya batch adalah sekelompok pekerjaan (seperti program) yang diajukan untuk diproses di komputer dan hasilnya diperoleh di lain waktu. Pada Merriam-Webster Dictionary juga disebutkan bahwa arti batch adalah kuantitas (sebagai orang atau hal) yang dianggap sebagai kelompok.

Menurut Collins Dictionary, batch adalah kuantitas atau nomor datang pada satu waktu atau diambil bersama-sama. Batch juga merupakan jumlah bahan yang disiapkan atau dibutuhkan untuk satu operasi. Arti batch juga merujuk pada jumlah roti, kue, adonan, atau sejenisnya, yang dibuat dalam satu kali pemanggangan. Dalam bidang komputer, batch merupakan sekelompok pekerjaan, data, atau program diperlakukan sebagai unit untuk pemrosesan komputer.

Jadi, penggunaan batch ini kerap digunakan sebagai sekumpulan orang atau hal yang dianggap sebagai kelompok.

3 dari 4 halaman

Contoh Kalimat Menggunakan Kata “Batch” dalam Bahasa Inggris

Contoh kalimat menggunakan kata batch adalah sebagai berikut:

1. The cook brought in a fresh batch of homemade cupcakes.

2. We looked at the job applications in two batches.

3. Mom just made a fresh batch of cookies.

4. I’ve got a whole batch of applications to read through.

5. Stores have been asked to trace any potentially contaminated batches.

6. The latest batch of reports suggests the economy is slowing down.

7. 54,000 letters will be sent out, in batches of 3,000 a day.

8. Batch orders are more cost-effective than purchasing in smaller quantities.

9. There will be a five-day training course for our latest batch of recruits.

10. A batch of prisoners

11. Mixing a batch of concrete

12. We baked two batches of cookies.

13. A fresh batch of salsa

14. Mixing another batch of cement

15. They're hiring another batch of workers.

4 dari 4 halaman

Penggunaan Kata “Batch” dalam Bahasa Indonesia

Dalam bahasa Indonesia, arti batch jika diterjemahkan langsung pada Google Translate yaitu kelompok, sejumlah, setumpuk, atau sekumpulan. Namun, istilah ini memiliki beberapa makna yang perlu disesuaikan dengan konteks agar kamu memahaminya. Pasalnya, istilah ini digunakan dalam berbagai bidang.

Jadi penggunaan kata batch ini dalam bahasa Indonesia perlu kamu pahami sesuai konteksnya terlebih dahulu. Istilah batch sering kali ditemukan berkaitan dengan penerimaan banyak orang pada suatu komunitas. Kamu mungkin kerap mendengar istilah batch digunakan saat penerimaan kerja, magang, hingga sekolah dan kuliah.

Batch adalah istilah yang sudah cukup familier digunakan dalam suatu pengumuman, terutama berkaitan dengan penerimaan kerja. Kamu tentunya kerap melihat pengumuman yang berbunyi “Penerimaan pegawai tetap batch 3 akan dilakukan pada tahun 2023”. Dalam penggunaan kata “batch” tersebut, arti batch adalah angkatan atau pengelompokan.

Selain itu, kamu mungkin juga sering melihat atau mendengar penggunaan kata batch ini pada persekolahan. Hal ini merujuk pada angkatan atau suatu kelompok yang belajar bersama pada suatu sekolah atau peguruan tinggi.

Jadi, penggunaan kata batch dalam Indonesia kerap kali merujuk pada angkatan atau pengelompokan. Kamu bisa menggunakan arti batch dari kamus Cambridge, yang mana arti batch adalah sekelompok siswa yang diajarkan bersama di sekolah, perguruan tinggi, atau universitas.