Liputan6.com, Jakarta Kue tart atau kue bolu biasanya selalu jadi makanan pelengkap di sebuah acara, mulai dari acara kumpul keluarga, acara pernikahan hingga acara ulang tahun. Untuk dinikmati bersama-sama, kue tersebut harus dipotong simetris dan sama rata.
Ada cara memotongnya sendiri, namun tak sedikit orang yang memotongnya dengan cara yang salah sehingga hasil potongannya tidak sama rata karena ada potongan yang lebih kecil dan lebih besar.
Baca Juga
Lantaran potongannya tidak terbagi secara adil, tentu saja buat kesal dan bisa saja menimbulkan kecemburuan satu sama lainnya. Meski begitu, tak sedikit orang yang tidak terlalu permasalahkan hal tersebut.
Advertisement
Pernah dirasakan oleh tak sedikit orang, penampakan kue yang dipotong tidak sama rata diunggah di media sosial. Selain tidak terbagi sama rata, penampakan kue yang dipotong tidak simetris jadi tidak menarik.
Berikut Liputan6.com merangkum dari berbagai sumber tentang potret kue dipootong tidak sama rata yang bikin kesal, Kamis (13/7/2023).
1. Udah pinggirannya enggak sempurna, eh dipotongnya juga enggak simetris, kesalnya jadi berlipat.
Advertisement
2. Orang yang beruntung yang dapat potongan kue paling besar.
3. Kalau yang ambil kuenya terakhir dapat dipastikan dapat potongan yang paling kecil.
Advertisement
4. Sekilas terlihat simetris, namun kue tersebut belum terpotong sama rata nih.
5. Entah gimana cara potongnya sampai ada potongan yang besar banget dan kecil banget.
Advertisement