Sukses

Ibukota Negara Malaysia Adalah Kuala Lumpur, Pahami Sejarah, Budaya dan Wisatanya

Ibukota negara Malaysia adalah Kuala Lumpur.

Liputan6.com, Jakarta Ibukota negara Malaysia adalah Kuala Lumpur, yang merupakan salah satu kota metropolitan paling menarik di kawasan Asia Tenggara. Dengan pesona budaya multikultural dan modernitas yang memikat, kota ini telah menjadi salah satu tujuan utama bagi para wisatawan dari seluruh dunia.

Ibukota negara Malaysia adalah Kuala Lumpur juga dianggap sebagai simbol persatuan dan kemajuan Malaysia. Kuala Lumpur merupakan pusat dari seluruh aktivitas pemerintahan, dan berbagai aspek kehidupan nasional di Malaysia.

Sebagai ibukota, Kuala Lumpur menjadi tempat berkumpulnya para pemimpin politik, badan-badan pemerintahan, lembaga legislatif dan eksekutif, serta lembaga-lembaga penting lainnya.

Ibukota negara Malaysia adalah Kuala Lumpur, yang tentu memberikan kontribusi besar terhadap pertumbuhan dan perkembangan negara. Kuala Lumpur juga memiliki daya tarik pariwisata yang luar biasa, dengan landmark terkenal seperti Menara Kembar Petronas, Batu Caves, dan banyak tempat menarik lainnya yang menawarkan pengalaman unik bagi para wisatawan.

Pentingnya peran Kuala Lumpur sebagai ibukota, menjadikan kota ini sebagai salah satu pusat metropolitan paling signifikan di Asia Tenggara. Berikut ini sejarah dan budaya Kuala Lumpur yang Liputan6.com rangkum dari berbagia sumber, Kamis (20/7/2023). 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Sejarah

Kuala Lumpur merupakan ibu kota dari negara Malaysia, dan merupakan kota terbesar yang ada di negara itu. Nama lengkap dari Kuala Lumpur sendiri adalah Wilayah Persekutuan Kuala Lumpur, yang meliputi wilayah seluas 244 kilometer persegi dan penduduknya yabg berjumlah 1,6 juta jiwa ditahun 2010. 

Pada akhir abad ke-19, Mohamed Taib bin Haji Abdul Samad yaitu seorang saudagar Melayu yang berasal dari Minangkabau, ia membuka sebuah kawasan Chow Kit dan juga Kampung Bahru yang digunakan untuk pemukiman masyarakat Melayu. Ditahun 1880, ibu kota Selangor berpindah dari Klang ke Kota Kuala Lumpur yang jauh lebih strategis, dan saat terjadi kebakaran dan banjir ditahun 1881 yang menghancurkan segala bangunan di Kuala Lumpur karena hal itu Residen Inggris yang ada di Selangor yaitu Frank Swettenham mewajibkan untuk semua bangunan harus dibangun dengan batu bata dan ubin saja.

Saat masa Perang Dunia II, Kuala Lumpur dibawah kekuasaan tentara Jepang dimulai dari tanggal 11 Januari 1942 sampai 15 Oktober 1945. Di tahun 1957, Federasi Malaysia akhirnya berhasil meraih kemerdekaan dari Britania Raya serta Kuala Lumpur dijadikan sebagai ibu kota Malaysia. Kuala Lumpur juga menjadi saksi dari kerusuhan yang terjadi oleh beberapa etnis yaitu antara orang Melayu dan orang China pada 13 Mei 1969. Kuala Kumpur sendiri merupakan tempat berdirinya Parlemen Malaysia yang terdiri atas Dewan Rakyat dan Dewan Negara, dalam penggunaan bahasa sendiri Bahasa Melayu dijadikan bahasa nasional yang juga menjadi bahasa utama di Kuala Lumpur.

Kuala Lumpur (sering disingkat KL), atau nama lengkapnya Wilayah Persekutuan Kuala Lumpur, adalah ibu kota dan kota terbesar di Malaysia. Kawasan Wilayah Persekutuan meliputi wilayah seluas 244 km², diperkirakan dihuni oleh sekitar 1,6 juta penduduk pada tahun 2006. Kuala Lumpur Raya, juga dikenal sebagai Lembah Kelang, memiliki jumlah penduduk sebesar 7,2 juta jiwa. Kuala Lumpur merupakan wilayah metropolitan dengan pertumbuhan paling pesat di Malaysia, baik dalam jumlah penduduk maupun ekonomi.

Di Kuala Lumpur berdiri Parlemen Malaysia. Kota ini juga pernah menjadi lokasi kantor pemerintahan eksekutif dan kehakiman, yang telah pindah ke Putrajaya sejak tahun 1999. Namun, beberapa kantor cabang kehakiman masih berdiri di kota ini. Kediaman resmi Yang di-Pertuan Agong, yaitu Istana Negara, berada di Kuala Lumpur. Kota ini juga merupakan pusat kebudayaan dan ekonomi Malaysia kerana kedudukannya sebagai ibu kota dan kota utama.

3 dari 4 halaman

Budaya

Ibukota negara Malaysia adalah Kuala Lumpur, yang budayanya mencerminkan keragaman etnis dan multikulturalisme, yang ditemukan di seluruh Malaysia. Sebagai ibukota negara, kota ini menjadi rumah bagi berbagai kelompok etnis, termasuk Melayu, Cina, India, dan kelompok etnis lainnya, yang masing-masing membawa tradisi, bahasa, dan kepercayaan mereka sendiri. Interaksi antara budaya-budaya ini telah menciptakan harmoni, dan toleransi di antara masyarakat Kuala Lumpur.

Berikut adalah beberapa aspek yang mencerminkan budaya kota Kuala Lumpur:

1. Perayaan Agama

Kuala Lumpur merayakan berbagai festival agama dengan penuh semangat dan sukacita. Festival-festival seperti Hari Raya Aidilfitri (Idul Fitri), Chinese New Year (Imlek), Deepavali, dan Natal dirayakan oleh semua kelompok etnis dengan meriah. Pada saat-saat ini, kota menjadi berwarna-warni dengan dekorasi dan lampu-lampu menyala, serta masyarakat saling bertukar hadiah dan hidangan khas perayaan.

2. Kuliner

Makanan adalah bagian penting dari budaya Kuala Lumpur. Dengan berbagai etnis yang tinggal di kota ini, Anda dapat menemukan ragam kuliner lokal dan internasional. Dari hidangan Melayu, Cina, India, hingga masakan ala barat, Kuala Lumpur adalah surga bagi para pecinta makanan. Jalan Alor dan berbagai pasar malam adalah tempat populer di mana Anda dapat menikmati hidangan lokal yang lezat dan unik.

3. Bahasa

Bahasa Melayu, atau lebih dikenal sebagai Bahasa Malaysia, adalah bahasa resmi negara dan juga merupakan bahasa utama yang digunakan di Kuala Lumpur. Selain itu, bahasa-bahasa lain seperti bahasa Cina, Tamil, dan Inggris juga umum digunakan, terutama dalam konteks bisnis dan pariwisata.

4. Seni dan Hiburan

Seni dan hiburan berperan besar dalam kehidupan budaya Kuala Lumpur. Pertunjukan seni tradisional dan kontemporer, teater, konser musik, dan festival seni sering diadakan di berbagai lokasi di kota ini. Acara-acara ini tidak hanya menyenangkan bagi penduduk setempat tetapi juga menarik pengunjung dari berbagai belahan dunia.

5. Pakaian Tradisional

Setiap kelompok etnis di Kuala Lumpur memiliki pakaian tradisional sendiri. Pakaian Melayu dan Baju Kurung adalah busana tradisional Melayu, sementara Cheongsam adalah pakaian tradisional Cina, dan Sari adalah pakaian tradisional India. Meskipun masyarakat modern cenderung mengenakan pakaian barat sehari-hari, busana tradisional masih sering dikenakan pada acara-acara khusus atau perayaan agama.

6. Festival dan Acara Budaya

Kuala Lumpur menyelenggarakan berbagai festival dan acara budaya sepanjang tahun, untuk merayakan keragaman budaya dan memperkenalkan kekayaan seni dan tradisi, yang dimiliki masing-masing kelompok etnis. Festival seperti Kuala Lumpur International Arts Festival, Thaipusam, dan Mooncake Festival menjadi momen penting dalam kalender budaya kota.

4 dari 4 halaman

Wisata

The Habitat Penang Hill

The habitat penang hill adalah tempat wisata di Kuala Lumpur Malaysia yang populer. Tempat wisata di Malaysia terfavorit ini sangat cocok sebagai destinasi wisata keluarga yang asyik. Anda dapat memperkenalkan alam dan hutan pada anak dengan cara menyenangkan. The Habitat Hill adalah tempat wisata di Kuala Lumpur Malaysia edukatif di mana pengunjung bisa melihat hutan, keindahan ragam flora, dan pemnadangan laut yang mengagumkan.

Petronas Twin Tower

Menara 88 lantai ini dikenal juga dengan sebutan Menara Kembar Petronas. Tempat wisata di Kuala Lumpur Malaysia ini merupakan landmark Negeri Jiran. Meskipun sudah banyak dikenal orang, banyak wisatawan yang telah mengunjungi menara ini lebih dari sekali karena kemegahannya. Menara dengan tinggi 451.9 meter ini lokasinya ada di tengah kota Kuala Lumpur. 

Kuala Lumpur Tower

Menara lain yang wajib masuk wishlist tempat wisata di Kuala Lumpur Malaysia, adalah Menara Kuala Lumpur atau sering disebut dengan KL Tower. Anda bisa menikmati pemandangan kota yang keren banget dari atas menara setinggi 421 meter ini. Salah satu spot paling menarik ketika berkunjung ke menara ini adalah Sky Deck. Anda akan merasakan sensasi memandangi keindahan kota Kuala Lumpur dari atas menara tanpa terhalang kaca. 

Sri Mahamariamman Malaysia

Sri Mahamariamman adalah tempat wisata di Kuala Lumpur Malaysia yang wajib dikunjungi. Obyek wisata yang satu ini berada di Jantung Kota Kuala Lumpur. Sehingga anda bisa dengan mudah mengunjungi tempat yang satu ini. Lokasi tempat wisata di Kuala Lumpur Malaysia ini sangat dekat dengan Cina Town yang ada di Kuala Lumpur. Sri Mahamariamman ini adalah tempat beribadah Umat Hindu yang ada di kota Malaka Malaysia.

Kuil Kek Lo Si di atas Bukit Kwok San

Penang memang memiliki beragam situs keagamaan, setelah mengunjungi kuil Mahamariamman, Anda bisa mampir ke Kuil Kek Lo Si. Tempat ini memiliki julukan Kuil Kebahagiaan Agung (Temple of Supreme Bliss). Tempat wisata di Kuala Lumpur Malaysia ini merupakan salah satu kuil Buddha terbesar di Asia Tenggara. Area sekeliling tempat wisata di Kuala Lumpur Malaysia ini sangat luas. Selain menjadi objek wisata, kuil ini juga merupakan pusat ziarah bagi Umat Buddha dari berbagai negara. Berada di puncak Bukit Kwok San di kawasan Air Itam, kuil ini selalu ramai dengan berbagai kegiatan keagamaan. 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.