Liputan6.com, Jakarta Beberapa waktu belakangan ini cuaca di sejumlah wilayah di Indonesia terasa sangat panas dari biasanya. Beberapa wilayah seperti Semarang dan Bekasi banyak sekali disebut oleh netizen di media sosial mengenai cuaca di daerah tersebut.
Saking panasnya, tidak sedikit yang membagikan berbagai bukti bahwa cuacanya memang sangat panas. Seperti menjemur pakaian hanya butuh waktu 30 menit hingga mandi dengan air yang dicampur es batu.
Baca Juga
Baru-baru ini dalam media sosial TikTok ada yang membagikan video nyeleneh dimana video editan tersebut memperlihatkan adanya AC dan kipas angin raksasa di jalan agar pengguna jalan tidak terlalu kepanasa. Video editan ini banyak disetujui karena memang cuaca di luar sangat panas.
Advertisement
Berikut ulasan editan video AC dan kipas angin di jalan untuk solusi cuaca panas yang Liputan6.com kutip dari TikTok @faisal_vfx, Minggu (15/10/2023)
Kalau ada AC dan kipas angin raksasa tentu rasa panas di jalan bisa sedikit berkurang
Mengutip dari video yang diunggah oleh akun TikTok @faisal_vfx, memperlihatkan editan video yang terdapat AC dan kipas angin raksasa di jalan. Dikabarkan bahwa jalanan tersebut di dekat gedung Bupati Kutai Kertanegara.
Selain itu video tersebu telah mencuri banyak perhatian netizen dan telah viral usai disaksikan lebih dari 7 juta netizen. Banyak dari netizen yang memberikan berbagai tanggapan kocak mengenai video tersebut.
"kenapa ukuran remot Ac nya normal bambang" tulis akun @ipnuu64
"kayanya matahari nya perlu Paracetamol deh" tulis akun @eksproplyer
"mataharinya aja bng siram biar ga terlalu panas, tapi jangan siram semua nanti gelap" tulis akun @storybox
Advertisement