Sukses

Viral Momen Rumah Kebanjiran saat Makan Bareng Ini Berubah Jadi Floating Dinning

Awalnya hanya genangan air, lama-kelamaan air mulai menggenangi seluruh ruangan yang membuat wajan hingga tempat nasi mengambang

Liputan6.com, Jakarta Beberapa waktu belakangan ini media sosial TikTok dihebohkan dengan video rumah yang kebanjiran di Mahakam Ulu, Kalimantan Timur. Dalam video yang diunggah oleh akun @npbun ini memperlihatkan orang-orang yang tengah makan bareng di dalam rumah. 

Namun baru mulai makan, air terlihat sudah merembes masuk ke dalam rumah. Tetap santai dan menikmati makanan, lama-kelamaan airnya pun semakin banyak dan membuat wajan hingga tempat nasinya mengambang.

Banyak netizen pun merasa heran karena disaat kebanjiran masih bisa santai dalam menikmati makanan. Bahkan tidak sedikit yang menyebut momen tersebut layaknya floating dining yang biasanya ada di hotel-hotel.

Berikut ulasan video viral momen makan bareng malah kebanjiran yang Liputan6.com kutip dari TikTok @npbun, Jumat (1/12/2023)

 
2 dari 4 halaman

Momen air yang mulai masuk ke dalam rumah, terlihat sandal sudah mengambang dekat wajan

Pada awal musim penghujan, tidak jarang sebagian wilayah di Indonesia mengalami banjir. Pasalnya pada awal-awal musim, curah hujan yang turun begitu deras dengan kurun waktu yang lama. Sehingga banyak sekali wilayah Indonesia yang mengalami banjir.

Begitu pula di Mahakam Ulu, Kalimantar Timur yang diperlihatkan oleh seorang netizen TikTok dengan akun @npbun. Dalam videonya tersebut ia memperlihatkan kondisi rumahnya yang kebanjiran saat makan bareng.

Hingga saat ini videonya telah viral dan disaksikan lebih dari 2,2 juta netizen. Dalam awal video tersebut memperlihatkan bahwa air yang pertama kali masuk awalnya sedikit, orang-orang pun masih menikmati makanan bareng dengan kondisi tergenang air dan sendal-sendal yang mulai mengambang.

 
3 dari 4 halaman

Sudah kebanjiran masih tetap menikmati makanan

Meski sudah tergenang oleh air banjir yang cukup banyak hingga membuat wajan dan tempat nasi mengambang, orang-orang ini masih menikmati makan bareng sambil jongkok. Terlihat bahwa air yang masuk ini mulai menunjukan warna coklat.

Banyak netizen pun menyorotinya dan menyebut suasana tersebut bak floating dinning. 

“FLOATING DINING YANG NUANSANYA RUMAH BANGET” tulis akun @mabu

"gw juga pernah,waktu itu jam dua malem kebanjiran rumah karna kesel jadi laper Ahir nya masak ikan pindang,makan nya sambil ngeliatin barang ngambang" tulis akun @div

"ngakak banget pas wajannya hanyutnya muter" tulis akun @apaajaterserah

"Emang boleh se santui ini" tulis akun @Christian Willy Vis

4 dari 4 halaman

Simak video viral floating dinning di rumah yang kebanjiran

@npbun

Dalam hitungan detik 🫠 #banjir2023 #mahakamulu

♬ Gwenchana Cute Version - ALL SFX