Sukses

Momen Lucu dan Unik yang Sering Kejadian di Keseharian

Momen lucu bisa dibilang sebuah keajaiban kecil yang bisa ubah hari kamu dari yang biasa-biasa aja menjadi luar biasa.

Liputan6.com, Jakarta Momen lucu bisa dibilang sebuah keajaiban kecil yang bisa ubah hari kamu dari yang biasa-biasa aja menjadi luar biasa. Dengan kata lain, momen lucu itu bisa ubah mood kamu dari yang tadinya bete jadi happy.

Gimana nggak? Pasti setiap momen lucu itu bakal menciptakan tawa yang bikin suasana hati kamu jadi full of happiness. Dengan begitu, stres yang sedang hadir dalam hidup kamu pun hilang dan menjadi sebuah ketenangan.

Momen lucu nggak cuma bisa ubah suasana hati saja, tapi juga bisa menguatkan daya tahan tubuh. Mau tahu kenapa? Yup, daya tahan tubuh itu dipengaruhi oleh pikiran atau perasaan, lho.

Jadi saat pikiran diselimuti perasaan negatif, kondisi itu bakal picu reaksi kimia yang berpengaruh pada tubuh buat ciptain stre. Sebaliknya, pikiran positif bisa atur respons otak terhadap rangsangan negatif seperti stres dan rasa sakit, jadi stres bakal ilang.

Nggak cuma itu aja, momen lucu juga bisa bikin tubuh kamu jadi rileks, rasa cemas berkurang, dan pikiran jadi lebih positif. Nah, biar kamu dapet manfaat itu, di bawah ini momen-momen lucu dalam keseharian yang bikin kamu bahagia.

2 dari 3 halaman

Momen Lucu dalam Keseharian

Dalam hidup yang kamu jalani, banyak momen lucu yang bisa kamu lihat dan bikin suasana hati jadi jauh lebih hepi. Dari banyaknya momen lucu itu, mungkin kamu pernah menemui beberapa momen lucu di bawah ini.

Momen Lucu Typo

Salah satu momen lucu yang seringkali kejadian sama orang adalah salah ketik atau typo. Typo kerap dilakukan secara nggak sengaja oleh sebagian orang di saat-saat orang itu harus membalas cepat chat. Kadang kala, niat ingin mengetik secara apik, eh malah typo yang bikin malu dan senyum-senyum sendiri. Pernah merasakan?

Momen Lucu Salah Ngomong

Momen lucu juga kadang muncul di tempat kerja. Ya, momen tersebut kadang muncul ketika kamu lagi presentasi atau paparin ide atau gagasan selama rapat berlangsung. Muncul seperti apa? Ya bisa saja kamu terselip lidah ketika mengutarakan sesuatu hal sehingga menimbulkan gelak tawa saat rapat.

Momen Lucu Lupa Nama Orang

Inget nama orang bisa jadi salah satu masalah besar sebagian orang. Momen tersebut menjadi momen lucu yang seringkali ditemui pada kehidupan sehari-hari. Apalagi, jika sudah ngobrol panjang lebar, pas sebut nama salah atau bahkan lupa. Langsung, awkward moment pun muncul!

3 dari 3 halaman

Momen Lucu Lainnya

Momen Lucu Outfit Unik

Transportasi publik juga kadang menunjukkan momen lucu yang bikin suasana hati seketika bahagia. Misalnya kayak seseorang memakai pakaian atau kostum ala cosplay yang nggak biasa di transportasi umum.

Momen Lucu Outfit Samaan

Momen lucu yang sering kejadian adalah memakai outfit yang serasi dengan orang yang nggak dikenal. Semisal kamu naik angkutan umum dan menemukan orang lain memakai baju, celana, atau bahkan tas dengan model yang sama persis. Momen itu bisa awkward di satu sisi, tapi unik di sisi lain.

Momen Lucu Salah Beli Barang

Belanja juga kadang kala menciptakan momen lucu yang mungkin bikin bete seseorang, apalagi mereka yang demen belanja online. Soalnya, nggak jarang saat belanja online, barang nggak sesuai ekspektasi di awal membeli. Masih mending kalau barang yang dibeli cuma beda ukuran, tapi kalau beda barang, gimana?

Momen Lucu Ngobrol di Motor

Nha, ini juga sering banget orang-orang rasakan. Ngobrol di motor itu another level! Soalnya, ngobrol di motor itu perlu tingkat kepekaan dan fokus yang tinggi. Jika tidak, respons yang akan didapatkan hanya dua kata, “ha”.

Itulah sebagian kecil momen lucu yang hadir dalam kehidupan sehari-hari. Sekecil apa pun momen lucu itu, mereka memiliki kemampuan untuk merubah dinamika harian kita dan membawa senyum bahagia. Mari bersama-sama mencari keceriaan dalam setiap momen kehidupan!

 

(*)