Sukses

Selain Agnez Mo, 6 Musisi Ini Juga Dilarang Menyanyikan Lagu Lamanya

Para penyanyi ini dilarang bawakan lagu lamanya karena berbagai alasan.

Liputan6.com, Jakarta Genre sebuah musik sendiri cukup beragam. Bahkan, setiap tahunnya ada saja genre musik baru yang populer hingga digemari banyak penikmat musik.

Meski begitu, tak sedikit pula orang-orang yang tetap memilih musik-musik lawas yang sesuai dengan seleranya. Bahkan, tak sedikit pula para musisi yang tetap membawakan lagu-lagu lama mereka saat di atas panggung.

Namun, sepertinya hal tersebut tak berlu bagi semua musisi. Pasalnya, tak sedikit penyanyi yang dilarang menyanyikan lagu lama mereka karena berbagai alasan. Salah satu alasan yang cukup umum ialah terkait dengan hak cipta lagu.

Agnez Mo menjadi penyanyi yang baru-baru ini dilarang membawakan lagu lawasnya seperti 'Ku Di Sini', 'Bilang Saja', 'Bukan Milikmu Lagi', hingga 'Tak Akan Sampai Di Sini'. Pasalnya, sang pencipta lagu, Ari Bias telah memberlakukan direct license sejak Juli 2023 lalu. Dirinya pun meminta secara tegas kepada Agnez Mo untuk tak lagi membawakan lagu-lagu tersebut.

Rupanya bukan hanya Agnez Mo saja, sederet penyanyi ini juga sempat dilarang menyanyikan lagu lawas karena berbagai alasan. Dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, berikut ini beberapa artis yang dilarang menyanyikan lagu lamanya, Sabtu (30/12/2023).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 7 halaman

1. Pada Maret 2023 lalu, Ahmad Dhani membuat pernyataan jika Once Mekel dilarang membawakan lagu Dewa 19 terutama saat Dewa 19 melakukan tur. Meski begitu, Once tetap diperbolehkan membawa lagu dari Ahmad Dhani lainnya.

3 dari 7 halaman

2. Anji juga sempat dituduh membawakan lagu Drive oleh personel lainnya. Ia juga membantah tuduhan tersebut dan menyebut hanya membawakan lagu yang ia ciptakan sendiri.

4 dari 7 halaman

3. Anang Hermansyah sempat melarang mantan istrinya Krisdayanti membawakan lagu yang ia cipatakan. Meski begitu KD pun tak keberatan atas larangan Anang.

5 dari 7 halaman

4. Mulan Jameela sempat dilarang membawakan lagu Ratu usai hengkang dari Duo Ratu bersama Maia Estianty. Bahkan, jika Mulan masih menyanyikan lagu-lagu lawasnya saat bersama Ratu, dirinya pun diharuskan membayar royalti per lagu.

6 dari 7 halaman

5. Rumor atau Rijja Abbas dilarang membawakan lagu 'Butiran Debu' saat bersitegang dengan Farhat Abbas. Bahkan, namanya sempat menghilang dari industri musik saat lagu tersebut tengah populer.

7 dari 7 halaman

6. Tak hanya musisi Indonesia, Taylor Swift juga sempat bersitegang dengan Big Machine Record selaku label lamanya. Dirinya juga dilarang membawakan lagu lamanya karena hak cipta masih dipegang oleh label tersebut.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.