Liputan6.com, Jakarta Kata kunci Youtube adalah istilah yang digunakan untuk menggambarkan kata atau frasa yang mendeskripsikan konten video yang diunggah ke platform Youtube. Kata kunci ini sangat penting karena membantu dalam mengkategorikan video, mempermudah audiens menemukan konten yang mereka cari, dan bahkan memungkinkan algoritma Youtube merekomendasikan video kepada audiens berdasarkan minat mereka.Â
Baca Juga
Kata kunci Youtube memiliki peran krusial dalam memastikan bahwa sebuah video mudah ditemukan oleh audiens yang mencari konten yang relevan. Riset keyword Youtube adalah langkah penting bagi Youtuber pemula, dan memahaminya bisa menjadi kunci kesuksesan dalam membangun audiens dan mendapatkan viewers yang banyak.Â
Advertisement
Riset kata kunci Youtube yang tepat dapat membantu Google atau mesin pencari Youtube untuk menyajikan sebuah konten kepada target audiens yang sesuai, langkah ini juga meningkatkan peluang video menjadi populer dan trending di platform tersebut. Ketika sebuah konten relevan dengan keinginan dan minat penonton, bukan tidak mungkin video tersebut akan ditonton berulang kali oleh mereka. Berikut ulasan lebih lanjut kata kunci Youtube yang Liputan6.com dari berbagai sumber, Senin (4/3/2024).
Mengapa Riset Kata Kunci Youtube Perlu Dilakukan?
Riset kata kunci Youtube adalah langkah penting bagi setiap Youtuber yang serius dalam membangun dan mengembangkan channel mereka. Berikut adalah beberapa alasan mengapa riset keyword Youtube penting.
1. Mendapatkan Lebih Banyak Viewers
Seperti halnya pencarian di Google, Youtube juga memiliki sistem ranking untuk menentukan urutan hasil pencarian. Algoritma Youtube mempertimbangkan penggunaan kata kunci yang tepat sebagai salah satu faktor penting dalam menentukan ranking suatu video.Â
Dengan menggunakan kata kunci yang relevan dalam judul, deskripsi, tag, dan lainnya, Anda memiliki peluang lebih besar untuk mendapatkan peringkat teratas dalam hasil pencarian, sehingga meningkatkan kemungkinan video ditonton oleh lebih banyak viewers.
2. Mengetahui Video yang Banyak Dicari Target Audiens
Melalui riset keyword Youtube, dapat diketahui ide topik dan kata kunci yang banyak dicari oleh target audiens. Hal ini memungkinkan pengguna untuk membuat konten yang sesuai dengan minat dan kebutuhan audiens. Dengan memahami apa yang dicari oleh audiens, pengguna dapat membuat konten yang lebih relevan dan menarik bagi mereka. Dengan begitu, peluang video untuk ditemukan dan ditonton lebih banyak viewer meningkat.
3. Memudahkan Target Audiens Menemukan Video Anda
Dengan jumlah konten yang terus meningkat di Youtube, persaingan untuk mendapatkan perhatian audiens juga semakin ketat. Menargetkan keyword yang tepat dapat mengurangi tingkat persaingan dan membuat sebuah video lebih mudah ditemukan oleh target audiens melalui hasil pencarian. Ini juga memungkinkan video untuk menarik lebih banyak viewers dan meningkatkan jumlah tayangannya.
Advertisement
Langkah Riset Kata Kunci Youtube
Seperti sudah dijelaskan sebelumnya, riset keyword Youtube adalah langkah penting dalam memastikan sebuah konten dapat ditemukan oleh target audiensnya. Berikut adalah langkah-langkah yang dapat dilakukan untuk melakukan riset keyword Youtube.
1. Tentukan Daftar Topik
Mulailah dengan menentukan daftar topik konten yang ingin dibuat menjadi video Youtube. Cari referensi melalui pencarian di Youtube atau Google, dan membuat daftar topik sebanyak mungkin.
2. Filter Topik dengan Hasil Terbaik
Setelah membuat daftar topik, filterlah topik dengan memperhatikan hasil terbaik. Pilihlah kata kunci yang memiliki estimasi hasil terbaik dan audiens yang besar, serta relevan dengan jenis bisnis atau konten yang Anda miliki.
3. Cari Tahu Search Volume dari Keyword Tersebut
Selanjutnya, carilah informasi tentang volume pencarian (search volume) dari kata kunci yang dipilih. Pastikan untuk memilih kata kunci dengan volume pencarian yang tinggi, sehingga konten yang dibuat memiliki potensi untuk mendapatkan lebih banyak viewers.
4. Analisis Video Kompetitor
Lakukan analisis terhadap konten video kompetitor, baik yang relevan maupun yang memiliki kesamaan dengan konten yang ingin Anda buat. Catat kelebihan dan kekurangannya, serta temukan perbedaan dan ciri khas yang dapat membedakan konten yang dibuat dengan konten kompetitor.
5. Optimalkan Keyword dengan Konten yang Berkualitas
Terakhir, maksimalkan penggunaan kata kunci Youtube dengan menerapkannya pada konten yang berkualitas. Buatlah konten yang menarik dan relevan dengan minat audiens Anda, serta berusaha untuk membuat konten yang unik dan berbeda dari konten kompetitor. Pastikan juga untuk memberikan totalitas dalam pembuatan konten, sehingga dapat menarik perhatian dan minat audiens.
Tool Riset Kata Kunci Youtube
Selain langkah-langkah riset kata kunci Youtube yang sudah dijelaskan, ada beberapa tool atau alat yang dapat dimanfaatkan untuk mencari tahu kata kunci apa yang berpotensi menjaring banyak views, berikut diantaranya.
1. Google Trends
Google Trends adalah salah satu tools riset keyword Youtube yang paling populer dan sering digunakan. Google Trends dapat digunakan secara gratis untuk melakukan riset keyword Youtube dengan mudah. Dengan memasukkan kata kunci pada kolom pencarian, dapat diketahui volume pencarian kata kunci tersebut selama periode waktu tertentu. Pengguna juga dapat membandingkan beberapa kata kunci yang relevan untuk menentukan mana yang lebih potensial.
2. SEMrush
EMrush adalah tools lain yang dapat digunakan untuk riset kata kunci Youtube. Meskipun SEMrush awalnya ditujukan untuk riset keyword Google, alat ini juga dapat menggunakannya untuk mendapatkan insight tentang topik atau konten yang banyak dicari di Youtube. SEMrush juga menampilkan tingkat kesulitan kata kunci tertentu, sehingga pengguna dapat menemukan kata kunci dengan tingkat persaingan yang lebih rendah.
3. Keywordtool.io
Keywordtool.io adalah tools riset keyword yang populer tidak hanya untuk Google, tetapi juga untuk Youtube dan platform pencarian lainnya. Meskipun tersedia dalam versi gratis, untuk mengakses fitur lengkapnya pengguna perlu berlangganan. Keywordtool.io menampilkan berbagai informasi seperti volume pencarian, tren, dan tingkat persaingan kata kunci.
4. VidIQ
VidIQ adalah tools riset keyword Youtube yang dapat membantu dalam melengkapi data pencarian berdasarkan negara tertentu. Aplikasi ini tersedia dalam versi premium dan gratis. Tentu saja versi premium menawarkan analisis yang lebih mendalam. VidIQ memungkinkan untuk mendapatkan ide konten yang relevan dan menarik bagi audiens.
5. WordTracker
WordTracker adalah salah satu tool riset keyword Youtube yang mirip dengan KeywordTool.io. WordTracker dapat digunakan secara gratis dengan batasan 10 kali riset dalam satu kali penggunaan. Tool ini menyediakan berbagai informasi mengenai kata kunci, termasuk volume pencarian, tren, dan informasi tentang kompetitor.Â
WordTracker digunakan dengan cara memilih tab Youtube, memasukkan kata kunci yang ingin diperiksa, dan memilih negara target audiens sebelum melakukan pencarian. Tool ini tersedia dalam versi gratis dan berbayar.
Â
Advertisement