Liputan6.com, Jakarta Di era 90-an, lagu anak-anak begitu terkenal. Bahkan, tak kalah populer dari lagu pop atau band-band kala itu. Beberapa mantan penyanyi cilik era 90-an kini sudah tumbuh dewasa. Bahkan, kebanyakan sudah menikah dan punya anak.
Di antara jajaran nama-nama yang masih diingat hingga kini, seperti: Joshua, Tasya Kamila, Eno Lerian, Chikita Meidy, ada salah satunya yang jarang tersorot, yaitu Melisa Trisnadi. Tiga lagunya yang booming kala itu adalah Semut-Semut Kecil, Si Kancil Anak Nakal, dan Abang Tukang Bakso.
Dulu ia kerap kali muncul di layar kaca hingga acara off air. Namun seiring berjalannya waktu, Melisa kini sudah jarang tersorot. Hingga ia muncul di sebuah acara salah satu stasiun tv swasta Tanah Air, bersama rekan penyanyi cilik era 90-an.
Advertisement
Di momen reuni kecil tersebut, keempat mantan penyanyi cilik yaitu Enno, Melisa, Tasya dan Chikita tampak seru-seruan menyanyikan lagu anak-anak masa kecil mereka. Kini, mereka sudah menjadi seorang ibu yang cantik dan awet muda.
Berikut ini 6 potret terkini Melisa Trisnadi, mantan penyanyi cilik era 90-an yang kini jarang tersorot, dirangkum dari Instagram pribadinya @melisa.trisnadi oleh Liputan6.com, Minggu (7/4/2024).
Â
1. Eno Lerian, Melisa Trisnadi, Tasya Kamila, Chikita Meidy bertemu dalam sebuah acara televisi. Keempat mantan penyanyi cilik era 90-an ini pun mengabadikan foto bersama.
Advertisement
2. Sebagai mantan penyanyi cilik 90-an yang lagu-lagunya populer, Melisa Trisnadi termasuk salah satu yang jarang tersorot.
3. Melisa Trisnadi si pelantun lagu 'Abang Tukang Bakso' ini juga bernyanyi bareng Kak Seto dalam acara tersebut.
Advertisement
4. Tentu saja pertemuan mereka dijadikan sebagai reuni kecil yang membuat penonton bernostalgia, terutama anak 90-an yang menikmati langsung musik mereka kala itu.
5. Bertahun-tahun berlalu, gaya penyanyi cilik di era 90-an ini pun bikin pangling. Banyak yang sempat tak mengenalinya, lantaran dulu ia punya pipi chubby.
Advertisement