Sukses

7 Potret Baby Moon Anisa Rahma ke Thailand, Seru Kunjungi Wat Arun

Seru nikmati liburan ke luar negeri di momen kehamilan anak ketiganya, Anisa Rahma dan suami kunjungi Kuil Wat Arun

Liputan6.com, Jakarta Anisa Rahma dan Anandito beberapa waktu belakangan ini tengah menikmati momen liburan ke luar negeri. Terlihat bahwa pasangan suami istri ini tengah berada di Negeri Gajah Putih sejak Rabu (19/6/2024) kemarin. Menikmati momen liburan di Thailand, mantan personil Cherry Belle yang tengah hamil anak ketiganya ini mengunjungi berbagai tempat seru.

Dalam media sosial Instagramnya, Anisa terlihat mengunjungi kuil Wat Arun. Sebuah kuil yang menjadi salah satu ikon wisata Negeri Gajah Putih yang memang kerap dikunjungi banyak selebriti. Sambil memperlihatkan baby bumpnya yang sudah semakin besar, banyak netizen memberikan ucapan selamat dan doa atas kehamilan anak ketiganya.

Sebelumnya, pada kehamilan pertamanya ia hamil anak kembar, maka dari itu dalam kehamilan keduanya ini merupakan kehamilan anak ketiganya. Berikut 7 potret Anisa Rahma dan Anandito jalani baby moon ke Thailand yang Liputan6.com kutip dari Instagram @anisarahma_12, Sabtu (22/6/2024).

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 8 halaman

1. Begini potret kebersamaan Anisa Rahma dan Anandito ketika menikmati momen liburan

3 dari 8 halaman

2. Dalam momen liburannya di Thailand, baby bump Anisa Rahma sudah cukup kelihatan

4 dari 8 halaman

3. Sebelumnya Anisa Rahma mengumumkan kehamilan anak ketiga pada awal bulan Juni ini

5 dari 8 halaman

4. Menikmati momen liburan di Thailand, keduanya banyak mengunjungi tempat-tempat seru

6 dari 8 halaman

5. Menyusuri jalanan perkotaan yang ramai, keduanya banyak abadikan momen bersama

7 dari 8 halaman

6. Tampil stylish dengan gaya hijabnya, sosoknya menuai banyak pujian netizen

8 dari 8 halaman

7. Tidak sedikit yang mendoakan Anisa Rahma semoga kehamilan anak ketiganya ini berjalan lancar

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini