Sukses

11 Olahan Tepung Ketan Putih dan Resepnya yang Gampang Dibuat

Siapa saja bisa mencoba membuat olahan tepung ketan putih ini di rumah.

Liputan6.com, Jakarta - Olahan tepung ketan putih memiliki beragam variasi yang menggugah selera, seperti kue klepon, kue akar kelapa, kue cokelat, aneka macam bolu , kue gandos, hingga cipir. Berbagai olahan ini tidak hanya mudah dibuat, tetapi juga menawarkan cita rasa yang khas dan lezat.

Siapa saja bisa mencoba membuat olahan tepung ketan putih ini di rumah dengan mengikuti resep-resep sederhana yang telah dibahas sebelumnya.

Tepung ketan putih sangat fleksibel dan bisa diolah menjadi berbagai jenis kue karena teksturnya yang kenyal dan rasanya yang netral. Bahan ini sering digunakan karena kemampuannya untuk memberikan tekstur lembut pada kue tradisional maupun modern.

Selain itu, tepung ketan putih mudah ditemukan di pasaran dan relatif terjangkau, membuatnya menjadi pilihan favorit banyak orang.

Berbagai olahan tepung ketan putih ini cocok untuk dihidangkan pada berbagai acara, baik itu untuk camilan sehari-hari, suguhan saat berkumpul keluarga, atau bahkan untuk dijual sebagai usaha kecil. Kue akar kelapa dan cipir, misalnya, sangat cocok untuk teman minum teh di sore hari.

Berikut Liputan6.com ulas olahan tepung ketan putih dan resepnya, Selasa (25/6/2024).

2 dari 5 halaman

1. Klepon Tepung Ketan Putih

Tips resep olahan tepung ketan putih: Pastikan klepon diisi dengan cukup gula merah agar sensasi manis pecah di mulut saat digigit.

Bahan-bahan:

  1. 250 gr tepung ketan putih Rose Brand
  2. 250 gr gula merah, disisir halus
  3. 1/4 butir kelapa, diparut
  4. Secukupnya air untuk menguleni
  5. 1/2 sdt garam
  6. 2 lembar daun pandan
  7. 2 tetes pasta pandan
  8. Air untuk merebus

Cara Membuat:

  1. Kukus kelapa parut dengan garam. Didihkan air bersama daun pandan.
  2. Campur tepung ketan dengan pasta pandan dan tambahkan air sedikit demi sedikit. Uleni sampai adonan bisa dibentuk bulat.
  3. Ambil sedikit adonan, pipihkan, lalu isi dengan gula merah sisir. Bentuk kembali menjadi bulat.
  4. Masukkan bola klepon ke dalam air mendidih. Angkat ketika klepon mengapung.
  5. Gulingkan klepon matang ke atas kelapa parut hingga seluruh permukaannya terbalut. Sajikan.

2. Bolu Gulung Tepung Ketan Putih

Tips resep olahan tepung ketan putih: Pastikan meringue tercampur rata dengan adonan pasta agar tekstur bolu tetap lembut.

Bahan-bahan:

Bahan Pasta:

  1. 3 butir kuning telur
  2. 40 gram minyak sayur
  3. 50 gram susu cair
  4. 1/4 sdt garam
  5. 1/4 sdt pasta vanilla
  6. 60 gram tepung ketan putih

Bahan Meringue:

  1. 3 butir putih telur
  2. 75 gram gula pasir

Cara Membuat:

  1. Kocok kuning telur, susu cair, minyak goreng, dan pasta vanilla hingga rata. Masukkan tepung ketan dan garam, aduk hingga tercampur rata.
  2. Dalam wadah terpisah, mikser putih telur hingga setengah berbusa. Masukkan gula bertahap, mikser hingga mencapai puncak medium (firm peak).
  3. Campur 1/3 meringue ke adonan pasta, aduk balik. Lalu, tuang kembali ke adonan meringue, aduk hingga rata.
  4. Tuang adonan ke dalam loyang ukuran 22 cm yang sudah dialasi baking paper. Panggang pada suhu 170 derajat selama 25 menit.
  5. Keluarkan bolu dari loyang, lepaskan baking paper, balik, dan olesi bagian atasnya dengan selai cokelat sesuai selera. Gulung dan potong-potong sesuai selera.

3. Bolu Tape Tepung Ketan Putih

Tips resep olahan tepung ketan putih: Untuk hasil maksimal, pastikan tape singkong benar-benar lembut dan tercampur rata dengan bahan lainnya.

Bahan-bahan:

Bahan A:

  1. 140 gram tepung ketan putih
  2. 60 gram tepung terigu
  3. 20 gram tepung maizena
  4. 20 gram susu bubuk
  5. 1/2 sdt baking powder
  6. 150 gram margarin, dilelehkan
  7. Keju parut secukupnya untuk topping

Bahan B:

  1. 175 gram tape singkong
  2. 1 bungkus susu kental manis
  3. 65 ml santan instan

Bahan C:

  1. 4 butir telur
  2. 125 gram gula pasir
  3. 1 sdt SP

Cara Membuat:

  1. Campur semua bahan A kecuali margarin leleh dan keju. Aduk rata dan sisihkan.
  2. Campur semua bahan B hingga rata, sisihkan.
  3. Kocok semua bahan C sampai putih dan mengembang. Rendahkan kecepatan mikser, tuang bahan B perlahan dan aduk hingga rata.
  4. Tambahkan bahan A sedikit demi sedikit sambil diayak. Aduk balik sampai tercampur rata. Tambahkan margarin leleh, aduk hingga rata.
  5. Tuang adonan ke dalam loyang yang sudah dialasi kertas roti, tambahkan topping keju parut. Panggang di suhu 160 derajat selama 50 menit. Sajikan.

 

 

3 dari 5 halaman

4. Kue Bugis Tepung Ketan Putih

Tips resep olahan tepung ketan putih: Gunakan daun pisang yang sudah dipanaskan sebentar di atas api agar lebih lentur dan mudah dibentuk.

Bahan-bahan:

Bahan Kulit:

  1. 250 gr tepung ketan putih
  2. 25 gr gula pasir
  3. 1/2 sdt garam
  4. 250 ml santan
  5. 1/2 sdt pasta stroberi
  6. 3 tetes pewarna merah
  7. Secukupnya daun pandan
  8. Daun pisang untuk membungkus

Bahan Unti:

  1. 75 gr gula pasir
  2. 1 lembar daun pandan, potong kecil
  3. 50 ml air
  4. 1/4 sdt garam
  5. 150 gr kelapa parut setengah tua

Cara Membuat:

  1. Rebus santan, gula pasir, garam, dan daun pandan hingga mendidih. Dinginkan.
  2. Masak bahan unti dengan merebus air, gula pasir, garam, dan daun pandan hingga gula larut. Masukkan kelapa parut, masak hingga kering dan meresap. Dinginkan.
  3. Tuang santan sedikit demi sedikit ke tepung ketan sambil diuleni sampai kalis. Tambahkan pasta stroberi dan pewarna merah, uleni rata.
  4. Ambil adonan seberat 25 gr, bulatkan, pipihkan, dan isi dengan unti. Bulatkan kembali.
  5. Bungkus adonan dalam daun pisang yang telah diolesi minyak, kukus selama 20 menit. Sajikan.

5. Cenil Tepung Ketan Putih

Tips resep olahan tepung ketan putih: Tambahkan sedikit pewarna makanan untuk membuat cenil lebih menarik secara visual.

Bahan-bahan:

  1. 11 sdm tepung ketan
  2. 5 sdm tepung beras
  3. 1/4 buah kelapa muda, diparut
  4. 4 sdm gula pasir
  5. Sedikit garam
  6. Secukupnya air hangat
  7. 1 lembar daun pandan
  8. 1 tetes pewarna makanan merah dan hijau

Cara Membuat:

  1. Campur tepung ketan, tepung beras, dan gula. Tambahkan air hangat sedikit demi sedikit hingga adonan kalis. Bagi menjadi dua bagian, beri pewarna merah dan hijau.
  2. Bentuk adonan menjadi bulat kecil atau sesuai selera.
  3. Kukus kelapa parut dengan sedikit garam dan daun pandan. Kukus cenil selama 30 menit.
  4. Gulingkan cenil yang sudah matang dalam kelapa parut. Taburi dengan gula pasir sebelum disajikan.

6. Pukis Tepung Ketan Putih

Tips resep olahan tepung ketan putih: Pastikan adonan pukis diistirahatkan sejenak sebelum dipanggang agar mengembang sempurna.

Bahan-bahan:

Bahan Biang:

  1. 75 gram tepung terigu
  2. 100 ml air hangat
  3. 1 sdm ragi instan

Bahan Adonan:

  1. 2 butir telur
  2. 100 gram gula pasir
  3. 100 gram tepung ketan putih
  4. 1/4 sdt vanili bubuk
  5. 200 ml santan

Bahan Topping (opsional):

  1. Keju parut secukupnya
  2. Chocochip secukupnya

Cara Membuat:

  1. Campur semua bahan biang dan diamkan selama 40 menit di wadah tertutup hingga mengembang.
  2. Kocok telur, gula pasir, dan vanili hingga putih dan mengembang. Tambahkan santan sedikit demi sedikit bergantian dengan tepung ketan. Masukkan adonan biang, aduk rata, dan istirahatkan adonan selama 15 menit.
  3. Panaskan wajan pukis, oles dengan sedikit margarin. Tuang adonan hingga 3/4 tinggi wajan.
  4. Tambahkan topping sesuai selera sebelum menutup wajan. Masak hingga matang.
  5. Angkat pukis dari wajan dan sajikan.
4 dari 5 halaman

7. Kue Akar Kelapa Tepung Ketan Putih

Tips resep olahan tepung ketan putih: Pastikan adonan kue tercampur rata dan memiliki tekstur yang lembut dan tidak lengket sebelum dicetak dan digoreng. Gunakan api kecil saat menggoreng agar kue matang merata dan tidak gosong.

Bahan-bahan:

  1. 400 gram tepung ketan putih
  2. 100 gram tepung beras
  3. 2 butir telur
  4. 2 butir kuning telur
  5. 3 bungkus santan instan (@65 gram)
  6. 70 gram wijen putih
  7. 100 gram margarin
  8. 200 gram gula pasir
  9. 1/2 sdm garam
  10. 1/2 sdm vanilla bubuk

Cara Membuat:

  1. Siapkan wadah, masukkan tepung ketan putih dan tepung beras. Aduk rata.
  2. Tambahkan telur dan kuning telur, aduk kembali hingga merata.
  3. Masukkan santan instan, gula pasir, dan wijen putih. Aduk hingga tercampur.
  4. Tambahkan garam, vanilla bubuk, dan margarin. Aduk hingga adonan lembut dan bisa dibentuk.
  5. Cetak adonan menggunakan cetakan khusus.
  6. Panaskan minyak dalam wajan dengan api kecil.
  7. Goreng adonan hingga berwarna kekuningan. Angkat dan tiriskan.
  8. Kue akar kelapa siap disajikan.

8. Kue Cokelat Tepung Ketan Putih

Tips resep olahan tepung ketan putih: Pastikan telur, gula, dan SP dikocok hingga mengembang sempurna agar tekstur kue menjadi lembut dan ringan. Gunakan loyang yang sudah dialasi baking paper agar kue tidak lengket.

Bahan-bahan:

  1. 3 butir telur
  2. 120 gram gula pasir
  3. 1 sdt SP
  4. 1/2 sdt vanilla extract
  5. 100 gram tepung ketan putih
  6. 60 gram tepung maizena
  7. 20 gram coklat bubuk
  8. 1 sachet kopi bubuk (opsional)
  9. 100 gram butter (lelehkan)
  10. Secukupnya chocochips

Cara Membuat:

  1. Kocok telur, gula, dan SP hingga mengembang (sekitar 15 menit).
  2. Tambahkan tepung ketan, maizena, baking powder, dan coklat bubuk. Aduk dengan mixer kecepatan rendah.
  3. Matikan mixer, tambahkan kopi bubuk (jika digunakan), vanilla extract, dan butter leleh. Aduk hingga rata.
  4. Tuang adonan ke dalam loyang yang sudah dialasi baking paper. Taburi chocochips.
  5. Panggang dalam oven pada suhu 180°C hingga matang.
  6. Dinginkan sebelum disajikan.

 

 

5 dari 5 halaman

9. Bolu Pisang Tepung Ketan Putih

Tips resep olahan tepung ketan putih: Gunakan pisang yang matang untuk rasa yang lebih manis dan aroma yang kuat. Bungkus tutup dandang dengan kain untuk mencegah air menetes ke adonan saat dikukus.

Bahan-bahan:

  1. 5 sdm tepung ketan putih
  2. 3 sdm gula pasir
  3. 1/2 sdm baking powder
  4. Sejumput garam
  5. 1.5 sdm minyak sayur
  6. 1 sdm santan kara
  7. 3 buah pisang (dihaluskan)
  8. 1 butir telur

Cara Membuat:

  1. Didihkan air dalam dandang, bungkus tutup dandang dengan kain/serbet.
  2. Campur tepung ketan, gula, baking powder, dan garam dalam wadah.
  3. Di wadah lain, campurkan pisang halus, minyak sayur, dan santan. Aduk rata.
  4. Masukkan campuran tepung ke dalam campuran pisang sedikit demi sedikit sambil diaduk.
  5. Tambahkan telur, aduk hingga rata.
  6. Tuang adonan ke dalam loyang yang sudah diolesi minyak goreng.
  7. Kukus selama 30 menit hingga matang.

10. Kue Gandos Tepung Ketan Putih

Tips resep olahan tepung ketan putih: Pastikan adonan tidak terlalu lembek agar kue gandos memiliki tekstur yang baik saat digoreng. Gunakan kelapa parut yang agak muda untuk hasil terbaik.

Bahan-bahan:

  1. 10 sdm tepung ketan putih
  2. 12 sdm kelapa parut
  3. 1/2 sdt garam
  4. 1 sdm gula pasir
  5. Air matang secukupnya

Cara Membuat:

  1. Campurkan tepung ketan, kelapa parut, garam, dan gula pasir dalam wadah. Aduk rata.
  2. Tambahkan air sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga adonan tidak terlalu lembek.
  3. Bentuk adonan sesuai selera.
  4. Panaskan minyak dalam wajan, goreng adonan hingga matang.
  5. Kue gandos siap disajikan.

11. Cipir Tepung Ketan Putih

Tips resep olahan tepung ketan putih: Pastikan adonan kalis dan tidak terlalu keras agar mudah dicetak dan digoreng. Gunakan minyak panas dengan api kecil agar kue matang merata.

Bahan-bahan:

  1. 500 gram tepung ketan putih
  2. 5 sdm tepung tapioka
  3. 200 gram gula putih (gunakan gula halus)
  4. 100 gram margarin
  5. 3 butir telur
  6. 1 sachet santan instan
  7. Air putih secukupnya

Cara Membuat:

  1. Kocok telur, gula, dan margarin hingga rata.
  2. Tambahkan tepung tapioka dan tepung ketan sambil diayak. Uleni hingga rata.
  3. Tambahkan santan dan air hangat sedikit demi sedikit hingga adonan kalis.
  4. Panaskan minyak dalam wajan.
  5. Masukkan adonan ke plastik segitiga dengan ujung cetakan.
  6. Cetak adonan ke minyak panas dan goreng dengan api kecil hingga matang.
  7. Angkat dan tiriskan. Cipir siap disajikan.