Liputan6.com, Jakarta Resep sop kambing Betawi bisa dicoba di rumah sebagai salah satu cara untuk mengolah sisa daging kurban. Bahkan sop daging kambing khas Betawi ini bisa diolah dengan menggunakan susu, sehingga menghasilkan cita rasa yang gurih dan creamy.
Baca Juga
Advertisement
Sop kambing khas Betawi terbuat dari bahan daging kambing bersama tulang, jahe, pala bubuk, garam, wortel, kol daun, margarin, daun bawang, merica bubuk, dan batang seledri. Bahkan anda bisa mengkreasikan sendiri isian pada sopnya.
Sop kambing khas Betawi ini semakin nikmat disajikan bersama taburan bawang goreng, perasan jeruk limau, dan emping goreng. Untuk itu, anda perlu melengkapi toppingnya agar semakin nikmat untuk disantap.
Berikut Liputan6.com ulas mengenai resep sop kambing Betawi yang telah dirangkum dari berbagai sumber, Rabu (3/7/2024).
1. Resep Mudah Sop Kambing Betawi
Bahan:
- 1,5 liter air bersih segar secukupnya
- Beberapa tomat segar, dipotong-potong
- 1 liter susu full cream
- 1 buah jeruk limau
- Emping goreng
- Daun bawang
- Daun seledri
- Daun salam
- 4 lembar daun jeruk purut
- 1/2 bungkus MSG (tidak pakai juga tak apa-apa)
- 2 sendok makan minyak sayur untuk menumis
- 2 batang serai
- 5 cm lengkuas
- secukupnya bawang goreng
- 1 sdt merica bubuk
- Kecap manis secukupnya
- Garam secukupnya
- secukupnya wortel (dipotong-potong)
- secukupnya kentang (dipotong-potong)
Bumbu Halus:
- 6 siung bawang putih
- 6 siung bawang merah
- 4 cm kayu manis
- 3 butir cengkih
- 3 cm jahe5 butir kemiri
- 3 Butir kapulaga
- 1 sdm merica
- 1 butir biji pala
Cara membuatnya:
- Potong daging kambing kecil-kecil.
- Masak satu liter air dan setelah air mendidih masukan daging kambing. Setelah kira-kira 15 menit, buanglah rebusan air ini untuk mengurangi/menghilangkan bau pada kambing dan juga lemak.
- Rebus lagi daging dengan dua liter air hingga daging empuk
- Kemudian ambil 1 liter air rebusan kuah kambing dan campurkan susu full cream. Setelah itu, masukkan di sini daun salam dan juga daun jeruk. Masukan juga sereh dan langkuas yang telah dimemarkan terlebih dulu.
- Bumbu yang telah dihaluskan, silakan ditumis dengan minyak sayur/zaitun sampai matang dan harum
- Terakhir, masukkan hasil tumisan bumbu tadi ke dalam rebusan, tomat dan campuran susu. Aduk-aduk hingga rata betul. Apabila sudah tercampur dan daging sudah benar-benar empuk, siap dihidangkan.
Advertisement
2. Resep Sop Kambing Betawi Kuah Susu
Bahan-Bahan:
- 500 gram daging kambing
- 1,5 liter air
- 300 ml susu full cream
- 2 sdm minyak goreng untuk menumis
- 5 siung bawang putih, haluskan
- 1 sdt garam
- 1 sdt kaldu bubuk
- 1/2 sdt gula pasir
Bumbu Cemplung:
- 4 buah kapulaga
- 4 buah cengkeh
- 2 buah kembang lawang
- 2 ruas jari jahe
- 2 batang seledri, diikat
- 2 helai daun bawang, potong-potong
- 1 batang kayu manis
- 1 sdt biji lada hitam
- 1/2 butir pala, hancurkan
- 1/2 sdt merica putih bubuk
Bahan Sayur:
- 2 buah wortel ukuran sedang, kupas dan potong
- 2 buah wortel ukuran sedang, kupas dan potong
Bahan Pelengkap:
- irisan mentimun
- irisan tomat
- irisn bawang merah
- bawang goreng
Cara membuatnya:
- Didihkan air. Rebus daging kambing sampai busa kehitamannya keluar. Matikan api. Buang air rebusan. Tiriskan daging kambing.
- Tumis bawang putih sampai harum.
- Didihkan air baru. Masukkan daging kambing dan tumisan bawang putih.
- Masukkan semua bahan bumbu cemplung. Masak sampai daging empuk.
- Matikan api sebentar. Angkat daging kambing dari kuah. Saring kuah sop. Masak kembali daging dengan kuah sop yang sudah disaring.
- Tambahkan garam, gula, dan kaldu bubuk. Masukkan wortel dan kentang. Masak hingga semua bahan matang dan bumbu meresap.
- Masukkan susu. Masak dengan api kecil hingga mendidih sambil sesekali diaduk. Matikan api.
- Sajikan sop kambing dengan bahan pelengkap.
3. Resep Sop Kaki Kambing Betawi ala Penjual di Jakarta
Bahan perebus penghilang prengus:
- 3 ruas lengkuas
- 3 ruas jahe
- 4 lembar daun salam
- 7 lembar daun jeruk
- 5 buah sereh
Bahan:
- 2 buah kepala kambing
- 8 potong kaki kambing
- 200 gr minyak samin
- 300 gr susu full cream bubuk (seduh dengan air hangat sebelum dimasukkan)
- 2 buah sereh d geprek
- 1 ruas jahe digeprek
- 1 ruas lengkuas digeprek
- 4 lembar daun jeruk
- 2 lembar daun salam Secukupnya merica
Bumbu halus:
- 15 siung bawang merah
- 8 siung bawang putih
- 6 buah kemiri
- Seruas jahe
- Seruas lengkuas
Rempah-rempah untuk langsung cemplung:
- 1 buah biji pala
- Secukupnya kayu manis
- Secukupnya kapulaga
- Secukupnya kembang lawang
- Secukupnya cengkeh
Cara membuat sop kaki kambing kuah susu:
- Rebus sebentar kepala kambing dengan bahan perebus agar mudah dibelah.
- Belah dan potong-potong kepala kambing. Rebus kembali dengan bahan perebus. Gunakan panci presto jika ada.
- Tumis bumbu halus masukan daun salam, daun jeruk, sereh, jahe, lengkuas lalu masukan kedalam panci berisi kaldu daging kambing.
- Tambahkan susu fullcream yang sudah diseduh air hangat dan rempah-rempah kedalam panci.
- Tambahkan garam, merica, penyedap rasa, dan minyak samin. Koreksi rasa, jika kuah masih terlalu bening bisa tambahkan susu kembali.
- Sajikan sop kaki kambing panas dengan satu sendok minyak samin, emping, tomat, daun bawang, jeruk limo, acar, dan sambal.
Advertisement
4. Resep Sop Kambing Betawi yang Empuk dan Tidak Prengus
Bahan:
- 500 gram daging kambing bersama tulangnya, potong-potong
- 2500 ml airÂ
- 2 cm jahe, memarkan
- 1/2 sdt pala bubuk
- 1 sdt garam
- 250 gram wortel, iris melintang tebal 2 cm
- 250 gram kol daun, potong ukuran 4x4 cmÂ
- 2 sdm margarin
- 5 batang daun bawang, potong ukuran 3 cmÂ
- 1/2 sdt merica bubuk
- 2 batang seledri, iris halus
Pelengkap:
- 2 buah jeruk limau, potong-potong
- 2 sdm bawang merah goreng
- 100 gram emping, goreng
Cara membuat sop kambing khas Betawi:
- Rebus daging kambing dengan air, jahe, pala, dan garam hingga daging lunak. Aduk sesekali.
- Masukkan wortel dan kol. Masak hingga sayuran matang.
- Panaskan margarin. Tumis daun bawang hingga layu. Angkat. Masukkan ke dalam sup. Tambahkan merica dan seledri. Masak sebentar. Angkat.
- Sajikan sup bersama jeruk limau, bawang goreng, dan emping goreng.