Sukses

6 Cuitan Sedih Netizen Tupperware Bangkrut, Tak Ada Lagi Drama Dimarah Ibu

Brand Tupperware ajukan bangkrut, netizen ikut sedih.

Liputan6.com, Jakarta Tupperware merupakan merek terkenal peralatan rumah tangga yang terbuat dari plastik dan dikenal awet. Tupperware pertama kali dibuat pada tahun 1946 oleh Earl Tupper di Amerika dan pertama kali dipasarkan di Indonesia tahun 1991.

Terhitung sudah 33 tahun Tupperware jadi barang kesayangan masyarakat Indonesia, terutama ibu-ibu. Bahkan tak sedikit netizen yang punya cerita tersendiri ketika tak sengaja hilangkan tupperware emak.

Pada 16 September 2024, Tupperware ajukan permohonan bangkrut akibat penurunan permintaan produk dan kerugian finansial. Banyaknya pesaing juga menjadi salah satu penyebab Tupperware kini tak terlalu dilirik.

Beragam cuitan sedih netizen karena Tupperware bangkrut meramaikan linimasa medsos. Tak sedikit netizen yang mengenang momen ketika memakai Tupperware untuk membawa bekal.

Berikut Liputan6.com merangkum dari berbagai sumber tentang cuitan sedih netizen Tupperware ajukan bangkrut, Selasa (24/9/2024).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 7 halaman

1. Tupperware bangkrut, udah enggak ada lagi deh barang berharga di rumah.

3 dari 7 halaman

2. Kasihan ya anaknya Gen Z enggak bisa rasain bawa bekal pakai Tupperware.

4 dari 7 halaman

3. Duh pasti kenangan ini enggak bakal bisa dilupakan sih.

5 dari 7 halaman

4. Selamat tinggal barang kesayangan emak-emak seluruh Indonesia.

6 dari 7 halaman

5. Pasti emaknya pecinta Tupperware sejati nih karena punya semua jenis.

7 dari 7 halaman

6. Seketika memori ketika pakai Tupperware kembali terekam.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.