Liputan6.com, Jakarta Romansa masa muda selalu membuat bahagia ketika terlintas dipikiran seseorang. Apalagi suami istri yang telah puluhan tahun menikah. Membina rumah tangga harmonis dan hidup bersama sampai tua menjadi impian semua pasangan.
Nostalgia masa muda pastinya menjadi hal yang membahagiakan. Di mana setiap pasangan mengingat kembali kenangan romantis semasa muda. Cara yang dilakukan pun unik, yaitu dengan reka ulang adegan pada foto lawas.
Pasangan suami istri me-remake foto lama yang paling membawa kenangan. Mereka berusaha menciptakan kembali foto lawas tersebut dengan gaya yang sama di masa kini. Hasilnya pun semakin terlihat romantis dan harmonis, apalagi dengan tambahan anak-anak yang sudah besar. Â
Advertisement
Ada sesuatu yang ajaib ketika mengingat kembali kenangan masa muda. Momen itu membawa kembali semua perasaan bahagia. Yang membuat haru adalah ketika kakek-nenek membuat ulang foto-foto masa lalu mereka yang indah.
Ini seperti mendapatkan kembali sebagian kecil momen berharga itu, meski hanya sesaat. Dilansir Liputan6.com dari Bored Panda, berikut ini potret reka ulang foto masa kecil saudara kandung yang perubahannya semakin lucu, Kamis (17/10/2024).
1. Pasangan kakek dan nenek ini me-reka ulang foto lawas tahun 1971 di pernikahan mereka. Dan pada tahun 2021, rumah tangga mereka sudah memasuki usia 50 tahun.
Advertisement
2. 1968-2018 dengan sepeda dan tempat yang sama, pasangan ini membuat reka ulang foto dengan sangat sempurna.
3. Pasangan yang berfoto di Musim Panas 1973 dan kemudian melakukannya lagi di tempat yang sama pada Musim Panas 2024.
Advertisement
4. Me-remake foto setelah 18 tahun kemudian. Sungguh menakjubkan bahwa beberapa pasangan bisa tetap bersama untuk waktu yang lama.
5. Foto Natal keluarga yang dibuat ulang 21 tahun Kemudian. Ibu dan ayah masih memiliki pakaian yang sama, begitu pula dengan anak-anak mereka.
Advertisement