Liputan6.com, Jakarta - Capres PDI Perjuangan Joko Widodo dan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh meresmikan pembentukan Tim Pemenangan Nasional Jokowi untuk Presiden di Kantor DPP Partai Nasdem di kawasan Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat. Tim pemenangan itu merupakan tim pemenangan gabungan yang terdiri dari para pengurus Partai Nasdem dan PDIP.
"Hari ini kita sepakat, bahwa kita mulai menyatakan tim pemenangan Pilpres, atas nama Ibu Megawati (Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri), atas nama Surya Paloh dan atas nama kita semua, dan juga calon presiden kita Joko Widodo. Kita nyatakan tim pemenangan ini dibuka secara resmi," ujar Surya Paloh, Jumat (2/5/2014).
Dengan dibentuknya tim pemenangan gabungan itu, Paloh mengatakan sinergi kedua partai yang mendukung pencapresan Jokowi telah menyatu. Karena itu setelah tim dibentuk, Paloh meminta tim langsung bekerja.
"Kita berharap untuk mulai memanfaatkan waktu yang tersedia, memanfaatkan aktivitas seefisien mungkin. Membentuk tim kerja, persiapkan pikiran yang harus disalurkan yang memang memerlukan waktu yang tersisa ini ke diskusi selanjutnya. Maka hari ini, tim akan mulai bekerja," tegas Paloh.
Untuk pimpinan di tim gabungan itu akan berada di bawah garis koordinasi sekjen dari kedua partai itu. "Pak Tjahjo (Sekjen PDIP Tjahjo Kumolo) dan Pak Rio (Sekjen Partai Nasdem Patrice Rio Capella) merupakan kedua Presidium yang akan memimpin tim pemenangan ini semua," ucapnya.
"Insya Allah dengan niat baik, tekad dan semangat, kita yakin percaya kita mampu memberi pilihan terbaik bagi rakyat Indoensia dengan memilih Joko Widodo," pungkas Paloh. (Sss)
Surya Paloh: Tim Pemenangan Jokowi Mulai Bekerja
Tim pemenangan itu merupakan tim pemenangan gabungan yang terdiri dari para pengurus Partai Nasdem dan PDIP.
Advertisement