Liputan6.com, Jakarta - Calon legislatif perempuan di Provinsi Gorontalo berhasil merebut 12 atau 26,27 persen kursi di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Gorontalo.
Hasil ini diketahui setelah KPU Provinsi Gorontalo menggelar hasil pleno secara terbuka pada Minggu 11 Mei kemarin.
Anggota KPU Gorontalo Verrianto Madjowa saat dihubungi Liputan6.com, Senin (12/5/2014), mengatakan, perolehan ini lebih banyak dibandingkan Pemilu 2009 yang hanya mendapatkan 8 kursi.
"Ada kenaikan jumlah calon terpilih perempuan di DPRD Provinsi Gorontalo tahun 2014. Pada Pemilu 2009 jumlah calon terpilih 8 orang," Kata Verrianto.
Dari 12 kursi yang berhasil disabet itu, Partai Golkar mendominasi dengan merebut 4 kursi. Kemudian PDI Perjuangan 3 kursi, PAN 2 kursi, Partai Hanura 2 kursi, dan PKB 1 kursi.
Kendati menurut Undang-Undang Pemilu, penghitungan dan penetapan perolehan kursi peserta pemilu sudah bisa dilaksanakan sejak Minggu kemarin, tapi Komisi Pemilihan Umum akan mulai menghitung besok, Selasa 13 Mei 2014. KPU memiliki waktu hingga 17 Mei 2014.
"Jadwalnya kan 11 sampai 17 (Mei), itu adalah jadwal untuk penyelenggara pemilu menetapkan kursi dan calon terpilih," kata Komisioner KPU Hadar Nafis Gumay di Kantor KPU, Jakarta, Senin 12 Mei. (Sss)
12 Caleg Perempuan Duduki Kursi DPRD Gorontalo
Dari 12 kursi yang berhasil disabet, Partai Golkar meraih 4 kursi. Kemudian PDIP 3 kursi, PAN 2 kursi, Partai Hanura 2 kursi, dan PKB 1.
Advertisement