Sukses

Hari Ini PDIP Deklarasikan Cawapares Jokowi dan Daftar ke KPU

PDIP bersama partai koalisi juga rencananya akan mendeklarasikan bergabungnya Partai Hanura dalam koalisi PDIP.

Liputan6.com, Jakarta Partai Demokrasi Perjuangan Indonesia (PDIP) bersama sejumlah pimpinan partai koalisi akan mendeklarasikan cawapres Jokowi menjelang Pilpres 9 Juli mendatang. Deklarasi tersebut rencananya akan digelar di Gedung Joang 45, Menteng, Jakarta Pusat.

Seperti informasi yang dihimpun Liputan6.com, Senin (19/5/2014), sebelum deklarasi cawapres tersebut, PDIP bersama sejumlah pimpinan partai koalisi yakni Partai Nasional Demokrat (Nasdem), Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), dan Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) akan menggelar pertemuan.

Pertemuan tersebut rencananya akan berlangsung  di kediaman Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat, sekitar pukul 10.30 WIB.

Pertemuan yang juga mengundang awak media tersebut, juga rencananya akan mendeklarasikan bergabungnya Partai Hanura dalam koalisi PDIP.

Para elite partai koalisi ini, selanjutnya akan mengantarkan Jokowi dan pendampingnya ke Komisi Pemilihan Umum (KPU), guna mendaftar capres-cawapres dari partai poros PDIP.

Terkait nama cawapres, Sekjen PDIP Tjahjo Kumolo sebelumnya menyebutkan akan diputuskan Minggu 18 Mei malam dan akan dikomunikasikan dengan para ketua umum 4 partai koalisi.

"Kemudian setelah deklarasi jam berapa, kita mendaftar ke KPU. Bisa besok, bisa tanggal 20. Kalau diputuskan malam ini," ujar Tjahjo di kediaman Megawati, Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu 18 Mei kemarin.

Sementara politisi senior Partai Golkar Zainal Bintang mengungkapkan, PDIP sudah resmi mengusung Jusuf Kalla alias JK sebagai cawapres pendamping Jokowi. Hal itu dikatakan Zainal di sela Rapimnas ke-VI Partai Golkar.

Zainal menjelaskan, keputusan JK dipasangkan dengan Jokowi oleh PDIP disepakati pada Sabtu 17 Mei malam. "Tadi malam sudah oke, jatuhnya oleh JK," kata Zainal di Jakarta Convention Centre (JCC), Minggu 18 Mei 2014. (Ein)