Liputan6.com, Madiun - Menjelang Pemilihan Umum Presiden (Pilpres) 9 Juli 2014 mendatang, para kandidat capres dan cawapres terus melakukan kampanye guna menggalang dukungan.
Tak terkecuali Joko Widodo. Setiap melakukan kampanye di beberapa kota, pria yang karib disapa Jokowi itu kerap dikerubungi oleh para relawan dan pendukungnya. Tak hanya ingin melihat langsung sosok pria bertubuh kurus ini, para relawan dan pendukungnya juga berebut bersalaman.
Ada cerita lucu yang dikeluhkan Jokowi ketika meladeni antusias para relawan dan pendukungnya. Tangan kirinya sempat beberapa kali terkilir karena menjadi bahan rebutan relawan dan pendukungnya yang ingin bersalaman.
Hal itu diutarakan langsung oleh capres nomor urut 2 tersebut saat memberikan sambutan saat berkampanye di Rejo Mulyo, Kartoharjo, Madiun, Jawa Timur, Sabtu (28/6/2014).
"Tangan kiri saya keceklik niki (terkilir). Ini saya luka semua lho," kata Jokowi.
Sambil mengerutkan wajah dan memegang kening, Jokowi mengaku tak menyangka dengan tingginya antusias warga yang ingin bersalaman dengannya, meski para relawan dan pendukungnya meremas tangannya.
"Nyalami kok nganggo gregeten ki nopo. Kok nganggo. Terutama ibu-ibu itu lho. Katanya wajah saya ndeso," ucap Jokowi sambil diiringi gelak tawa para relawan dan pendukungnya.
Usai memberikan sambutan yang cukup singkat itu, Jokowi kemudian meninggalkan lapangan Rejo Mulyo. Dia bergegas kembali melanjutkan kampanyenya di Nganjuk, Jawa Timur. (Ans)
Cerita Jokowi Dikerubungi Warga Hingga Tangan Terkilir
Tangan kiri Jokowi sempat beberapa kali terkilir karena menjadi bahan rebutan relawan dan pendukungnya yang ingin bersalaman.
Advertisement