Sukses

Sultan Berharap Tak Ada Keributan Saat Pengumuman Hasil Pilpres

Sultan meyakini warga Yogyakarta dapat menjaga situasi yang aman saat pengumuman hasil Pilpres pada Selasa besok.

Liputan6.com, Yogyakarta - Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Sri Sultan Hamengkubuwono X mengucapkan selamat kepada calon presiden yang terpilih dalam Pilpres 2014. Sultan meminta siapapun calon presiden yang terpilih nantinya dapat menjalankan tugas dengan baik.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) sendiri akan mengumumkan calon presiden dan wakil presiden terpilih pada Selasa 22 Juli 2014.

"Saya sampaikan selamat kepada calon presiden yang menang besok. Semoga dapat menjalankan kepemimpinan dengan baik," kata Sultan usai memimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Progo 2014 (Pam Lebaran) di Alun-Alun Utara Yogyakarta Senin (21/7/2014).

Sultan juga meminta kepada para pendukung masing-masing calon dapat menahan diri dan tidak memprovokasi sehingga terjadi aksi anarkis. Walaupun Sultan yakin warganya tidak akan mudah terprovokasi oleh isu-isu yang tidak benar. Sultan meyakini warga Yogyakarta dapat menjaga situasi yang aman saat pengumuman besok.

"Saya rasa warga Yogyakarta sudah terdidik ya, saya berharap itu (keributan atau kerusuhan) tidak terjadi saat pengumuman besok," kata Sultan.

Sultan sebelumnya telah menerima 2 calon presiden peserta Pilpres 2014 di kediamannya beberapa waktu lalu. Walaupun menerima kedua pasangan calon presiden Prabowo-Hatta dan Jokowi-JK, dia menegaskan tidak memihak pada salah satu calon presiden. Sultan yang bersikap netral ini tidak ingin mempengaruhi pemilih lain. (Sss)