Sukses

Jelang Sidang MK, Fadli Zon: Demonstrasi Tak Dilarang Asal Tertib

Fadli Zon juga meminta tim relawan Prabowo-Hatta tidak berbuat anarkis saat menghadiri sidang perdana sengketa pilpres di MK.

Liputan6.com, Jakarta - Sekretaris Tim Pemenangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa, Fadli Zon meminta tim relawan pasangan capres-cawapres nomor 1 untuk tidak berbuat anarkis saat menghadiri sidang perdana sengketa Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) Pilpres 2014 di Mahkamah Konstitusi pada Rabu 6 Agustus mendatang.

"Memang banyak aspirasi dari kalangan relawan mereka ingin mengantar pasangan Prabowo-Hatta ke MK. Ya, demonstrasi itu tidak dilarang selama tertib," kata Fadli Zon saat ditemui di Kantor Bareskrim, Mabes Polri, Jakarta Selatan, Senin (4/8/2014).

Terkait pernyataan Eggi Sudjana yang akan mengerahkan people power jika Prabowo kalah dalam sengketa pilpres di MK, hal itu kata dia, merupakan pendapat pribadi.

"Kalau pendapat pribadi kan setiap orang juga boleh, masa kita larang. Yang jelas, kita melakukan langkah hukum dan politik, sesuai prosedur," ungkap Waketum Partai Gerindra.

Kendati demikian, Fadli menilai hasil rekapitulasi suara nasional oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) cacat demokrasi. Sebab tidak menjalankan rekomendasi Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) atas temuan berbagai tindak kecurangan pemilu yang masif.

"Pada tanggal 6 Agustus bukti-bukti akan dibawa, C1-nya yang sudah dileges. Dan juga ini bagian dari suatu proses demokrasi kita. Cacat berdemokrasi atau demokrasi kita dinodai," ujar dia.

Selain itu, kata dia, sikap KPU yang membongkar kotak suara di sejumlah daerah dianggap sebagai bentuk kecacatan demokrasi di Indonesia. Sebab pasangan itu pun sudah menyatakan siap menang dan kalah, asal terhormat.

"Pak Prabowo dan Pak Hatta menyampaikan kita siap menang dan siap kalah, tetapi harus dengan cara yang bermartabat dan terhormat," pungkas Fadli. (Yus)

Baca juga:

Diduga Hasut Pendukung Prabowo-Hatta, Eggi Sudjana Dipolisikan
Eggi Sudjana Gerakkan Massa Prabowo-Hatta Beraksi di KPU
22 Ribu Polisi Amankan Sidang Gugatan Prabowo-Hatta di MK

Video Terkini