Sukses

2 Jam di Kantor Transisi, Jokowi: Bahas Banyak Masalah Lho

Meski tidak membeberkan secara detail isi rapat, Jokowi memastikan pembahasan bukan mengenai siapa pengisi kabinet mendatang.

Liputan6.com, Jakarta - Presiden terpilih Joko Widodo atau Jokowi menggelar rapat selama 2 jam di Kantor Transisi, Jalan Situbondo, Menteng, Jakarta. Jokowi rapat bersama Ketua Tim Transisi Rini Soemarno dan 3 Deputi Tim Transisi Anies Baswedan, Hasto Kristiyanto, serta Akbar Faisal.

"Ya membahas masalah, banyak lho," kata Jokowi, Selasa (5/8/2014).

Meski tidak membeberkan secara detail isi rapat, Jokowi memastikan pembahasan bukan mengenai siapa pengisi kabinet mendatang. Ia ingin Rumah Transisi dipakai untuk membahas program-program pemerintahannya.

"Bukan urusan mencari menteri, bukan power sharing. Ini memang strategi baru. Setelah menang kan biasanya bicara power sharing-nya, kita bicara kerjaan ke depan itu apa. Kebijakan apa, prioritas pertama apa?" tegas Jokowi.

Rumah Transisi ini baru diresmikan oleh Jokowi, Senin 4 Agustus kemarin. Ada 3 tugas utama yang menjadi fokus pekerjaan di Rumah Transisi.

Yakni, mempersiapkan hal-hal strategis yang berkaitan dengan perencanaan 2015, mempersiapkan hal-hal yang berkaitan dengan kesiapan kelembagaan di bawah presiden dan wakil presiden. Serta, mempersiapkan hal-hal yang berkaitan dengan implementasi visi dan misi yang tertuang dalam Sembilan Program Nyata Jokowi-JK atau Nawacita.

Baca juga:

Jokowi Gelar Rapat Perdana dengan Tim Transisi Nanti Malam
Kepala Kantor Transisi Terkait Kasus BLBI? Jokowi: Hanya Dugaan
Rancang APBN, Tim Transisi Jokowi-JK Bentuk Pokja