Sukses

Muhaimin: Ketum PKB Lebih Baik Diganti yang Lain, Tapi...

Jika terpilih kembali sebagai Ketum PKB, langkah Cak Imin untuk masuk ke dalam kabinet Jokowi-JK kemungkinan akan terganjal.

Liputan6.com, Surabaya - Nama Cak Imin diwacanakan sebagai kandidat tunggal calon Ketua Umum PKB. Namun pria bernama lengkap Muhaimin Iskandar yang masih duduk sebagai Ketum PKB tersebut mengaku enggan dicalonkan.

"Saya lebih baik (Ketua Umum PKB) diganti yang lain," kata Cak Imin di lokasi Muktamar PKB, Hotel Empire Palace, Surabaya, Jawa Timur (20/8/2014).

"Tapi mau bagaimana kalau tidak ada nama lain yang muncul," imbuh dia.

Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi itu pun berharap ada nama calon ketum lain yang diusulkan oleh para DPW dalam Muktamar PKB yang digelar Minggu 31 Agustus 2014 besok.

"Kalau ada lebih dari 1 nama, nanti akan diputuskan dengan voting," ujar Cak Imin.

Sejumlah pengurus daerah PKB seluruh Indonesia sudah mulai berdatangan ke tempat pelaksanaan muktamar hari ini. Sejumlah atribut partai PKB pun tampak bertebaran di sudut-sudut kota Surabaya, Jawa Timur.

Tak cuma kader PKB, muktamar ini juga bakal dihadiri presiden terpilih Joko Widodo atau Jokowi.

Jika terpilih kembali sebagai Ketum PKB, langkah Cak Imin untuk masuk ke dalam kabinet Jokowi-JK kemungkinan akan terganjal. Ini lantaran presiden terpilih Jokowi memunculkan wacana menteri di kabinetnya tak boleh menduduki posisi strategis di partai politik. (Sss)

Video Terkini