Sukses

Koalisi Indonesia Hebat Sepakat Dukung DPD Jadi Ketua MPR

Pertemuan Koalisi Indonesia Hebat yang berlangsung sejak siang tadi di kediaman Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri selesai sudah.

Liputan6.com, Jakarta - Pertemuan yang berlangsung sejak siang tadi di kediaman Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri selesai sudah. Koalisi Indonesia Hebat (KIH) kini sepakat mendukung tawaran Dewan Perwakilan Daerah (DPD) untuk mengusulkan anggotanya menjadi Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR).

"Kita sepakat akan mendorong dan mendukung keinginan DPD untuk menjadi Ketua MPR," ujar Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar di kediaman Mega, Jalan Teuku Umar, Jakarta Pusat, Minggu (5/10/2014).

Dia mengatakan, kesepakatan tersebut diambil setelah pihaknya berkomunikasi dengan berbagai pihak. Namun, ia menambahkan, pertemuan tadi belum memunculkan nama calon Ketua MPR dari DPD.

Menurut Muhaimin, dukungan Koalisi Indonesia Hebat terhadap DPD untuk menjadi Ketua MPR sebagai upaya mendukung suasana paripurna MPR yang kondusif. Ini sesuai saran dari DPD.

"Tawaran dari DPD keinginan untuk bersama-sama agar suasana rapat MPR berjalan dengan mengedepankan musyawarah unti mufakat," tutur Muhaimin.

Sementara itu, Koalisi Merah Putih (KMP) pada Sabtu malam 4 Oktober 2014 juga menggelar pertemuan untuk membahas pengisi posisi Ketua MPR. Santer tersiar kabar nama mantan Ketua Fraksi Partai Demokrat Nurhayati Assegaf didaulat sebagai calon Ketua MPR. (Ali)

Video Terkini