Sukses

PDIP: Kisruh DPT Jangan Rusak Citra Positif KPU

PDIP mengapresiasi kinerja Komisi Pemilihan Umum (KPU) yang dianggap memiliki citra positif dibandingkan dengan KPU periode sebelumnya.

PDIP mengapresiasi kinerja Komisi Pemilihan Umum (KPU) yang dianggap memiliki citra positif dibandingkan dengan KPU periode sebelumnya. KPU saat ini sangat terbuka terkait penetapn Daftar Pemilih Tetap (DPT).

"DPP PDIP tetap menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada Komisioner KPU yang menjabat saat ini untuk terus menerus dan terbuka dalam upaya mewujudkan keterbukan khususnya terkait DPT, citra positif komisioner KPU sekarang cukup baik dibandingkan dengan Komisioner KPU 2009," kata Sekjen PDIP Tjahjo Kumolo dalam pesan singkatnya kepada Liputan6.com di Jakarta, Senin (4/11/2013).

Namun, jelas Tjahjo, partainya berharap jangan sampai permasalahan DPT merusak citra positif KPU. Karena itu, untuk menjaganya, maka sebaiknya DPT diperbaiki lagi dan KPU tidak perlu tergesa-gesa menetapkan DPT Pemilu 2014.

"Demi menjaga pelaksanaan Pemilu yang berkeadilan bagi semua pihak," tembahnya.

Siap Bantu KPU

Seluruh partai khususnya PDIP, lanjut Tjahjo, berkomitmen untuk membantu KPU dalam mensukseskan pelaksanaan Pemilu 2014.

"Terkait masalah DPT, komitmen Partai adalah membantu KPU memperbaiki daftar pemilih yang bermasalah dan posisi Partai adalah bersama-sama KPU mewujudkan Pemilu yang Jurdil," paparnya.

Tjahjo menjelaskan, partai pimpinan Megawati Soekarnoputri itu sudah pernah menyurati KPU untuk membagi data pemilih yang bermasalah untuk dibantu pencermatannya, tetapi belum direspons positif oleh KPU. "Baru pada saat rapat dengan Komisi II, data tersebut diserahkan kepada seluruh Partai," imbuhnya.

Hasil pencermatan PDIP terhadap DPT, yang akan ditetapkan KPU masih mengandung data pemilih ganda dan duplikasi NIK di seluruh wilayah Indonesia. "Padahal Data pemilih ganda tersebut berpotensi mengancam pelaksanaan Pamilu 2014," tukas Tjahjo. (Mut)