Sukses

KPU Klaim Sudah `Bersihkan` 3,2 Juta DPT Bermasalah

KPU menargetkan 4 Desember 2013 semua perbaikan data pemilih rampung.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) mengklaim sudah 'membersikan' 3,2 juta dari 10,4 juta data pemilih Pemilu 2014 yang bermasalah, yang belum memiliki Nomor Induk Kependudukan (NIK). KPU menargetkan 4 Desember 2013 semua data perbaikan rampung, agar tidak ada warga negara yang kehilangan hak pilihnya.

"Target, ya sampai 4 Desember, yang sudah ditindaklanjut dan dibersihkan sudah ada 3,2 juta yang tersebar," kata Komisioner KPU Ferry Kurnia Rizkiyansyah di Gedung KPU, Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Rabu (6/11/2013).

Ferry memaparkan mekanismenya, KPU pusat mengkoordinir KPU Provinsi dan Kabupaten/Kota untuk bekerjasama dengan pemerintah daerah masing-masing. Yakni melalui Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) di masing-masing wilayah.

"Ya koordinasi dengan Kemendagri dan teman-teman KPU daerah juga koordinasi dengan Dukcapil. Kan masalahnya cuma enggak ada NIK yang 10,4 juta itu. Sedang untuk data selebihnya masih berproses di lengkapi," papar Ferry. (Rmn/Ism)