Sukses

Gratis Masuk Tol, Pemudik Serbu Jembatan Suramadu

Volume kendaraan diperkirakan akan bertambah pada malam ini dan berlanjut pada esok hari.

Liputan6.com, Surabaya - Memasuki H-1 menjelang Hari Raya Idulfitri 1436 Hijriyah, pemudik yang melewati jembatan Suramadu (Surabaya-Madura) terpantau lancar. Hal itu lantaran para pengendara langsung masuk jalan tol tanpa dipungut biaya.

Menurut Kepala Gerbang Tol Suramadu Suharyono, volume kendaraan diperkirakan akan bertambah malam ini dan berlanjut pada esok hari.

"Kami perkiraan akan ada 60 ribu pengguna tol Suramadu jenis kendaraan roda dua sejak hari ini dan hari H lebaran," kata Suharyono di Surabaya, Kamis (16/7/2015).

Dia menegaskan bahwa puncak mudik lebaran di jembatan Tol Suramadu memang selalu padat saat H-1 dan hari H lebaran, karena mereka yang mudik adalah warga Madura yang berada di sekitar Surabaya.

"Sementara kepadatan arus balik, diprediksi akan terjadi pada H+8 usai lebaran Ketupat," imbuh dia.

Sedangkan dari data yang ada, jumlah pemudik yang akan melintasi Jembatan Tol Suramadu baik roda dua maupun roda empat pada angkutan lebaran tahun ini mencapai 1.050.000 pemudik. Angka itu naik dari jumlah pemudik tahun sebelumnya yang mencapai total 1.034.000 pemudik.

"Selain tidak lagi dipungut biaya untuk kendaraan roda dua, pemerintah juga menurunkan tarif tol dari Rp 30 ribu menjadi Rp 19.500 untuk roda empat," pungkas Suharyono. (Ali)

Video Terkini