Sukses

Persiba Dapat Jatah Libur Lebaran

Para pemain membutuhkan rehat bersama keluarganya masing masing.

Liputan6.com, Balikpapan - Manajemen Persiba Balikpapan memberikan liburan sepekan kepada seluruh pemain selama perayaan Hari Raya Idul Fitri. Para pemain tim ‘Beruang Madu’ dibebaskan dari latihan rutin jelang bergulirnya lagi Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 presented by IM3 Ooredoo.

“Kami memberikan kesempatan liburan sepekan pada seluruh pemain,” kata pelatih Persiba, Jaino Matos, Senin (11/7/2016).

Baca Juga

  • Kecewa Berat, Messi Pertimbangkan Hengkang dari Barcelona
  • Portugal Juara Euro 2016, Begini Reaksi Putra Angkat Ronaldo
  • Cederai Ronaldo, Payet: Aku Bukan Pemain Jahat


Menurut Jaino, liburan ini diharapkan bisa memberikan kebugaran kepada para pemain ditengah padatnya jadwal latihan tim. Para pemain, kata dia, juga membutuhkan rehat sebentar bersama keluarganya masing masing.

“Pemain juga diminta menjaga kebugaran selama musim liburan,” tegasnya.

Latihan resmi Persiba, kata Jaino, akan dimulai kembali pada pekan mendatang. Seluruh pemain Persiba sudah diwajibkan mengikuti latihan jelang pertandingan mendatang.

“Kita akan kembali latihan tanggal 8 Juli, karena sore kita akan latihan kembali,” terangnya.

Jaino tak khawatir pemain akan datang terlambat, karena mereka sudah mengantongi tiket. Pengurus Persiba sudah mempersiapkan tiket keberangkatan pulang pergi ke Balikpapan.