Sukses

Pengalaman Prisia Nasution Puasa di Malaysia

Seperti apa suasana bulan Ramadan yang dirasakan Prisia Nasution di Malaysia? Inilah ceritanya.

Liputan6.com, Jakarta Menikah dengan Malaysia membuat Prisia Nasution kererap bertolak ke negeri asal sang suami. Termasuk saat-saan melewati bulan Ramadan seperti sekarang ini.

Seperti diketahui Prisia Nasution menikah dengan Iedil Putra, aktor asal Malaysia pada 1 Juni 2016 lalu. Sampai saat ini keduanya masih sering bolak-balik antar negara. Prisia sendiri masih berkutat dengan pekerjaannya di Indonesia, sementara Iedil pun demikian.

Baca Juga

Saat bulan puasa pun demikian. Seperti baru-baru ini di mana Prisia baru saja kembali dari Malaysia, melakoni kebersamaan dengan suaminya. Dan karena masih terikat pekerjaan, ia pun buru-buru kembali ke Indonesia.

"Di Jakarta, kemarin sempat ke Kuala Lumpur. Terus pulang lagi ke Jakarta. Puasa ini sibuk promo film Lima," ujar Prisia Nasution di XXI Djakarta Teater, kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (24/5/2018).

Prisia Nasution pun sering menjalankan ibadah puasa di negeri suaminya. Disinggung mengenai kebiasaan masyarakat Malaysia selama bulan Ramadan, ia mengaku tak ada perbedaan. Selain negara serumpun, Malaysia juga mayoritas penduduknya beragama Islam. "Enggak ada ya (yang unik). Ramai juga kalau lagi buka. Di sana kan negara mayoritas Islam juga, jadi sama sih," tutur Prisia.

2 dari 2 halaman

Tetap Bekerja

Berpuasa tak membuat Prisia Nasution hanya di rumah saja, menikmati rasa lapar dan haus. Namun ia memilih tetap bekerja di bidang entertainment yang selama ini ditekuni. Selain promo film Lima, ia juga mengambil pekerjaan lainnya.

"Ke mana aja enggak tahu sih tapi memang ada promo yang lain juga. Terima kerjaan dong. Kenapa enggak. Tapi memang sekarang jadwalnya sudah keburu ke-block sama proses promo," imbuhnya.

Baik bekerja ataupun tidak bagi Prisia sama saja. Karena ketika dirinya berada di rumah pun waktu dirasakan berlalu demikian cepat. Mengenai kadar lemas atau letih selama berpuasa juga tak ada beda menurut Prisia.

"Enggak ngaruh, sama aja (capek). Di rumah juga sama aja, tidur waktu berasa cepet berlalunya. Enggak beda sih, sama aja. Bedanya cuma puasa enggak makan dan enggak minum," tukas Prisia Nasution. (Reporter: Ruswanto/Bintang.com)