Sukses

Quraish Shihab: Didiklah Anak dengan Akidah dan Kukuhkan dengan Pengetahuan

Quraish Shihab juga menjelaskan bahwa Allah menganugerahi cinta kepada anak dan mendambakan anak agar berlanjut keturunan.

Liputan6.com, Jakarta Menurut Quraish Shihab salah satu objek cinta yang ditetapkan oleh agama dan merupakan naluri manusia adalah mencintai anak. 

Dia pun mencontohkan bagaimana besarnya cinta Nabi Muhammad SAW kepada putranya Ibrahim. Saat Ibrahim meninggal dunia, Nabi meneteskan air mata.

"Para sahabat nabi ketika itu terheran-heran. Mereka menduga Nabi Muhammad tidak memiliki rasa cinta kepada anak," ucap Quraish Shihab. 

Pertanyaan itu alu dijawab oleh Nabi, katanya,"Ini adalah rahmat, ini adalah cinta. Kita semua bersedih dengan kepergian Ibrahim. Tapi kita tidak mengucap, kecuali apa yang di ridhoinya."

Quraish Shihab juga menjelaskan bahwa Allah menganugerahi cinta kepada anak dan mendambakan anak agar berlanjut keturunan.

Namun, di saat yang sama Dia pun menugaskan para orangtua untuk mendidik anak-anaknya, mengukuhkan akidahnya, melengkapinya dengan pengetahuan yang berguna untuk masa depan.