Sukses

Resep Lumpia Sayur, Gorengan Buatan Sendiri untuk Buka Puasa

Anda bisa membuat gorengan sendiri di rumah yang mudah dan praktis. Salah satunya adalah lumpia sayur.

Liputan6.com, Jakarta - Salah satu menu berbuka puasa atau sering disebut takjil adalah gorengan. Namun pandemi corona Covid-19 yang belum mereda membuat sebagian orang masih enggan membeli makanan di luar rumah, termasuk gorengan.

Jangan khawatir, Anda bisa membuat gorengan sendiri di rumah yang mudah dan praktis. Salah satunya adalah lumpia sayur atau vegetable spring roll.

Tak hanya sehat, gorengan kudapan yang satu ini juga bisa menjadi salah satu cara jitu bagi Anda untuk menyiasati anak-anak untuk makan sayur. Siapkan bumbu pendamping seperti saus tomat, mayones, atau sambal agar lumpia sayur terasa lebih nikmat saat disantap sebagai menu buka puasa.

Anda juga bisa berinovasi dengan menambah isi adonan lumpia sayur dengan daging cincang ayam, udang, dan daging cincang sapi. Untuk lebih lengkapnya, simak resep membuat lumpia sayur kreasi Ari Galih dari kokiku.tv di bawah ini.

Bahan-bahan:

• 100 gram rebung

• 100 gram wortel

• 100 gram tauge• 150 gram daun bawang

• 3 sdm saus tiram• 1 sdm minyak ikan

• 1 sdm minyak wijen

• 10 lembar kulit lumpia

• 1 butir bawang bombay

2 dari 2 halaman

Cara membuat

• Siapkan isi lumpia. Parut wortel, potong-potong rebung, dan cincang bawang bombay

• Campur tauge, wortel dan rebung ke dalam wadah.

• Kemudian, tumis bawang bombay sampai layu. Selanjutnya, tambahkan tauge, wortel, dan rebung.

• Tambahkan saus tiram, minyak ikan, dan minyak wijen.

• Isi kulit lumpia dengan adonan sayuran yang sudah matang.

• Goreng adonan lumpia dengan minyak.

• Setelah matang, sajikan lumpia sayur dengan sambal, saus tomat dan acar.