Sukses

Pasokan Gas Dipastikan Aman Saat Lebaran

PGN telah membentuk tim yang bertugas untuk menjalankan peran pengendalian penyaluran dan pelayanan gas bumi saat Idul Fitri 2020.

Liputan6.com, Jakarta - PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN) menjamin pengendalian pasokan, layanan, serta distribusi gas tetap terjaga selama Hari Raya Idul Fitri 2020.

Sekretaris Perusahaan PGN, Rachmat Hutama mengatakan, PGN telah membentuk tim yang bertugas untuk menjalankan peran pengendalian penyaluran dan pelayanan gas bumi saat Idul Fitri 2020. 

Tim ini untuk memastikan keamanan dari sisi infrastruktur, niaga, distribusi gas serta pengendalian dan layanan gangguan di 3 wilayah dalam 18 area operasi.

Upaya tersebut juga bentuk dukungan kebijakan tidak mudik dari pemerintah dalam rangka pencegahan penyebaran COVID-19. Sebab, diperkirakan banyak pelanggan khususnya jargas rumah tangga yang diperkirakan tetap di rumah dan menggunakan jargas seperti biasanya.

“Sejauh ini, persiapan sudah matang. Pelaksanaannya sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan. Petugas akan menjalankan skema pemantauan dan pengendalian akan standby 24 jam dalam 3 shift. Apabila terjadi ganguan, pelanggan /masyarakat dapat menghubungi contact center pusat ataupun daerah agar dapat mempercepat penanganan,” kata Rachmat, di Jakarta, Rabu (20/5/2020).

Rachmat menambahkan, para petugas PGN akan menjalankan peran pengendalian penyaluran dan pelayanan gas bumi di Posko Nasional ESDM sejak 17 Mei hingga 1 Juni 2020.

Selain itu, tim pengendalian operasional jaringan pipa di wilayah operasional PGN akan dioptimalkan. Tim tersebut akan bertugas meliputi wilayah jaringan pipa transmisi di Jawa bagian barat, wilayah jaringan pipa distribusi di Jawa Bagian Barat, Jawa Bagian Timur, Jawa Tengah, Kalimantan dan Sorong. Tak ketinggalan untuk jaringan pipa transmisi-distribusi di wilayah Aceh, Sumatera Utara, Batam, Medan, Pekanbaru, Dumai dan Lampung.

“Pengendalian operasional dan pasokan gas PGN, masing-masing sudah ditentukan koordinatornya dan siap untuk disiagakan. Begitupun dengan pelayanan pelanggan di berbagai wilayah kota dan kabupaten, masing-masing Sales Area sudah siap,” papar Rachmat.

2 dari 2 halaman

Operasikan 11 SPBG

Rachmat menjamin, layanan gas selama Hari Raya Idul Fitri tetap berjalan seperti biasanya. Pengoperasian 11 SPBG dan 4 MRU juga tetap berjalan normal.

Di sisi lain, guna meningkatkan sistem keamanan, PGN melancarkan program edukasi gas kepada pelanggan. Edukasi tersebut bertujuan agar konsumen memahami cara pencegahan terjadinya kecelakaan akibat gas, serta langkah-langkah yang bisa dilakukan pelanggan Rumah Tangga dan Pelanggan Kecil selama masa darurat COVID-19 yang mengharuskan untuk social distancing.

“Kebijakan terkait pelaksanaan social distancing sudah kami sosialisasikan kepada pelanggan sejak 7 April lalu, seperti Catat Meter Mandiri Pelanggan dan mendorong pembayaran tagihan gas melalui kanal pembayaran online seperti Tokopedia, Gopay dan LinkAja. Hal ini bertujuan agar pelaksanaan program #dirumahaja dapat berjalan optimal, namun juga pelayanan pelanggan jargas tetap berjalan,” tutup Rachmat.

Video Terkini