Liputan6.com, Jakarta - Resep sahur simpel namun nikmat tentu banyak dicari orang di bulan suci Ramadhan ini. Ya, tak sedikit individu yang lebih memilih untuk memasak menu yang simpel dan mudah dibuat untuk santap sahur. Hal ini lantaran waktu sahur yang tidak terlalu panjang.
Baca Juga
Advertisement
Belum lagi tak sedikit orang yang bangun kesiangan saat sahur. Itu mengapa banyak orang yang memerlukan resep masakan simpel namun nikmat untuk santap sahur.Â
Resep telur tahu orak arik ini nampaknya bisa menjadi pilihan. Tak hanya mudah dibuat, bahan-bahannya pun sangat sederhana.
Kalian hanya membutuhkan bahan utama telur dan tahu saja loh. Nah, penasaran seperti apa cara buatnya? Berikut ini resep menu sahur yang mudah dibuat.
Â
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Bahan dan Bumbu
Bahan:
- 2 butir telur dikocok lepas
- 50 gr tahu yang sudah dihancurkan
- 1 batang daun bawang dicincang kasar
- Minyak goreng secukupnya
Bumbu halus:
- 2 siung bawang putih dicincang halus
- 4 siung bawang putih diiris tipis
- Garam dan gula secukupnya
- Lada bubuk secukupnya
- Kaldu ayam bubuk secukupnya
- Saus tiram secukupnya
Advertisement
Cara Buat
Cara membuat:
- Tumis bawang putih dan bawang merah.
- Tumis telur orak-arik hingga matang. Tambahkan tahu, aduk rata.
- Beri garam, gula, lada bubuk, dan kaldu ayam bubuk sesuai selera. Tambahkan saus tiram secukupnya.
- Tambahkan daun bawang, aduk rata. Masak hingga harum dan matang.
Infografis Hilal Ramadhan
Advertisement