Liputan6.com, Banyumas - Tim Robotika Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Banyumas juara I pada 11th World Robotic for Peace (WRP) 2022. Kompetisi ini diselenggarakan oleh IRTC (International Robotic Training and Competition) di Universitas Teknologi Malaysia.
Diikuti peserta dari 15 negara, WRP berlangsung dari 29 November sampai 3 Desember 2022. Tim MAN 2 Banyumas menggondol prestasi dalam 2 kategori. Pertama, juara I The Best Point pada Robot Line Follower Analog. Timnya terdiri atas Faiz Khoirul Fuadi XI MIPA 2 dan Eka Erlangga Putra Syariful Hanan XI MIPA.
Advertisement
Baca Juga
Kedua, juara I utama pada Robot Soccer IoT. Timnya terdiri atas Adan Syahrul Junior XI MIPA 4 Gitara Parasdya Abimanyu XI MIPA 6. Kedua tim ini berlomba di bawah bimbingan Toto Prasetyo dan Singgih Hutomo Aji.
Mengutip laman Kemenag, Kepala MAN 2 Banyumas Muhamad Siswanto, mengaku bangga dan bersyukur atas prestasi Tim Robotik MAN 2 Banyumas. Menurutnya, ini adalah kali pertama prestasi madrasahnya pada kejuaraan internasional.
Menurutnya, saat ini, madrasah harus memiliki daya dorong dan melakukan loncatan dalam kemajuan melalui prestasi-prestasi yang dicapai. Lembaga pendidikan harus senantiasa berlomba-lomba dalam kebaikan.
“Agar memiliki daya ungkit atau daya dorong yang kuat, madrasah harus mengubah mindset. Sehingga yang tadinya berjalan biasa-biasa saja, maka dengan percepatan loncatan prestasi yang diraih siswa, menjadi madrasah yang luar biasa,” ucapnya di Banyumas, Jumat (2/12/2022).
Saksikan Video Pilihan Ini:
Kebangkitan Madrasah
Di dunia yang semakin tidak terbatas, menurutnya, para siswa perlu dilatih untuk memperluas jangkauan, tidak hanya dalam skala regional dan nasional, tapi juga internasional. Hal itu telah dibuktikan empat siswa MAN 2 Banyumas di ajang internasional WRP 2022.
Siswanto, panggilan akrabnya, berharap semua civitas akademika bergerak bersatu untuk mencapai itu. “Momentum kali ini jadikan sebagai momentum bangkitnya madrasah," tegasnya.
Hal senada disampaikan Wakil kepala bidang Akademik MAN 2 Banyumas Sujono. Dia merasa senang dengan prestasi siswanya, terlebih di ajang internasional.
“Alhamdulillah, saya mewakili seluruh warga madrasah sangat bersyukur atas capaian prestasi siswa pada ajang internasional WRP 2022 di Kuala Lumpur Malaysia. Tentu saja, hal ini menjadi catatan sejarah yang sangat membanggakan bagi MAN 2 Banyumas," tuturnya.
"Semoga perjuangan guru pembimbing serta para siswa akan menjadi berkah bagi kita semua, menjadi madrasah yang mandiri berprestasi dan semakin dicintai oleh masyarakat," tutupnya.
Advertisement