Sukses

Outfit Halalbihalal Para Selebritas, dari Nagita Slavina hingga Bunga Citra Lestari

Lebaran jadi saat bersilaturahmi dengan keluarga besar, tak hanya orang biasa tapi juga para selebritas yang mengenakan outfit halalbihalal mencuri perhatian.

Liputan6.com, Jakarta - Lebaran jadi saat yang tepat untuk berilaturahmi dengan keluarga, tak hanya orang biasa tapi juga para selebritas dengan mengenakan outfit halalbihalal yang mencuri perhatian. Meski lebaran bukanlah tentang baju baru atau sajian opor ketupat, tapi outfit halalbihalal sering kali jadi ajang kekompakan keluarga merayakan Idul Fitri.

Biasanya di momen lebaran idul fitri, satu keluarga akan kompak mengenakan outfit halalbihalal yang senada warnanya. Setiap tahun juga ada tren outfit lebaran yang berubah-ubah, idul fitri kali ini pun warna sage jadi favorit. 

Berikut adalah outfit halalbihalal dari Nagita Slavina hingga Bunga Citra Lestari yang dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber pada Selasa (25/4/2023). 

1. Outfit Bermotif Nagita Slavina Bersama Adik Ipar

Pertama outfit halalbihalal yang mencuri perhatian adalah gaya Nagita Slavina saat berkumpul dengan adik iparnya. Nagita juga tampak berfoto dengan sang adik, Caca Tengker dengan outfit terusan panjang bermotif.

Mereka tampak sedang berfoto di sebuah resort dekat pantai. Tak kalah cantik, Syahnaz Sadiqah dan Nisya Ahmad juga mengenakan terusan panjang namun dengan motif berbeda. 

"Sis to Sis," tulis Nagita di akun @raffinagita1717, dikutip Selasa (25/4/2023).

Di unggahan lain, Nagita dengan busana hijau juga tampak memamerkan kebersamaannya dengan sang ibu dan adiknya. Selayaknya keluarga yang merayakan lebaran dengan keceriaan, senyum lebar tersimpul di wajah mereka. 

2 dari 4 halaman

2. BCL dan Keluarga

Selanjutnya, outfit halalbihalal yang juga terlihat kompak adalah saat momen lebaran BCL dengan keluarganya. Mereka satu keluarga mengenakan busana lebaran senada dengan motif bunga-bunga yang dihiasi warna oranye dan hijau.

Hampir tampak tak ada lagi kesedihan di wajah BCL pada momen lebaran kali ini sepeninggal mendiang suaminya, Ashraf Sinclair. BCL sudah mulai bisa menunjukkan hidupnya bangkit lagi di momen kumpul keluarga kali ini.

Di slide selanjutnya wanita yang akrab disapa Unge ini juga memperlihatkan bagaimana ramainya tamu yang datang ke rumahnya. Salah satu yang terlihat adalah aktor Reza Rahadian yang ikut bersilaturahmi ke rumahnya.

"Celebrating Raya at home with family and friends. Minal aidzin wal faidzin mohon maaf lahir dan batin," tulis Bunga Citra Lestari di akun Instagramnya. 

Ucapan tersebut disambut para selebritas lainnya seperti Cut Tary. "Happy Eid Mubarak.. unge & family," tulisnya.

3 dari 4 halaman

3. Ayu Ting Ting dan Bilqis

Di momen lebaran kali ini, Ayu Ting Ting juga kembali mengenakan busana kembar untuk menunjukkan kekompakan dengan keluarga. Pada salah satu fotonya, Ayu tampak memakai kaftan jumputan warna oranye kecokelatan.

Tak hanya berdua putri kesayangannya, Ayu juga berpose dengan ayah, ibu, serta sang adik yang belum lama melahirkan anak pertamanya. "Raya day three, The Rozak Family" tulis Ayu di keterangan foto.

Jika melihat unggahan sebelumnya, tampak Ayu juga membuat seragam lebaran lainnya. Pada hari pertama, ia dan keluarga memakai nuansa biru turkish yang dilengkapi hijab. Sementara di momen hari kedua, Ayu dan keluarga memakai busana kembar untuk halalbihalal dengan nuansa krem. 

4 dari 4 halaman

4. Deva Mahenra dan Mikha Tambayong

Selanjutnya ada pasangan Deva Mahenra dan Mikha Tambayong yang belum lama ini menikah. Meski beda agama, mereka tetap saling menghargai dengan merayakan lebaran dan mengunggah momen tersebut di media sosial.

"From our family to yours- selamat idulfitri. Mohon maaf lahir batin," tulis Deva di Instagram, dikuti Selasa (25/4/2023). 

Dalam potret tersebut tampak Deva mengenakan busana koko putih berpadu merah muda dengan seikit aksen garis-garis. Sementara Mikha Tambayong tampak memakai atasan seperti kebaya kerah tinggo yang detailnya dihiasi emblishment. Tampak Mikha memegangi tangan Deva saat berfoto, menunjukkan cincin pernikahan mereka yang terpasang di jari masing-masing. 

Pada slide pertama pasangan itu juga berpose bersama Mike Tambayong, ayah Mikha. Menunjukkan kerukunan di keluarga mereka saat momen lebaran idul fitri.  

Video Terkini