Sukses

Isi Kandungan Surat Al-Waqi’ah yang Dilantunkan Putri Ariani America’s Got Talent

Putri Ariani sering mengunggah video saat melantunkan ayat suci Al-Qur’an. Salah satu surat yang dilantunkan remaja kelahiran 2005 ini adalah Al-Waqi’ah.

Liputan6.com, Jakarta - Penyanyi Indonesia Putri Ariani tengah viral lantaran penampilannya yang membuat bangga masyarakat Tanah Air. Musisi yang bernama lengkap Ariani Nisma Putri ini baru saja meraih Golden Buzzer di audisi America’s Got Talent 2023.

Putri Ariani sukses mengharumkan nama Indonesia di ajang bergengsi unjuk bakat Amerika. Simon Cowell, juri terkenal di ajang itu terpukau melihat bakat Putri meski memiliki keterbatasan dalam penglihatannya.

Penampilan Putri Ariani banyak diapresiasi tokoh negeri. Mulai dari presiden, musisi, hingga tokoh agama. Mereka berharap bakat Putri bisa menginspirasi generasi muda lainnya.

Setelah aksinya di America’s Got Talent bikin kagum dan viral, ternyata banyak hal yang menarik dari Putri Ariani. Selain pintar bernyanyi, remaja berjilbab itu juga ternyata fasih membaca Al-Qur’an

Pemenang Indonesia’s Got Talent 2014 ini sering mengunggah video saat melantunkan ayat suci Al-Qur’an. Salah satu surat yang dilantunkan remaja kelahiran 2005 ini adalah Al-Waqi’ah.

Surat Al-Waqi'ah dilantunkan Putri Ariani dengan suara merdunya. Lantunan ayat suci Al-Qur'an itu ia unggah di YouTube Putri Ariani. Hingga tulisan ini dibuat, video tersebut sudah ditonton lebih dari 400 ribu kali.

 

Saksikan Video Pilihan Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Kandungan Surat Al-Waqi’ah

Surat Al-Waqi’ah merupakan surat urutan ke-56 dalam Al-Qur’an yang terdiri dari 96 ayat. Surat ini bermakna hari kiamat. Secara umum, surat ini menggambarkan tentang segala hal yang akan terjadi di hari akhir kelak.

Mengutip Dream.co.id, surat Al-Waqi’ah juga berisi tentang hari perhitungan setiap amal perbuatan manusia. Nantinya manusia akan menjalani hisab dan terbagi menjadi tiga golongan.

Pertama adalah As-Shabiqun, golongan orang yang segera menjalankan kebaikan. 

Kedua adalah Ashabul Yamin, golongan yang akan merasakan kenikmatan abadi yang tak dirasakan di dunia. 

Ketiga adalah Ashabus Syimal, golongan yang terus menerus mengerjakan dosa besar dan bermewah-mewahan.

Surat yang tergolong Makkiyah ini juga berisi tentang bantahan Allah terhadap orang-orang yang mengingkari keberadaan Tuhan, hari kiamat, dan adanya hisab. Diterangkan pula bahwa Al-Quran berasal dari Lauhul Mahfudz.

3 dari 3 halaman

Pesan yang Terkandung dalam Surat Al-Waqi’ah

Dikutip dari Dream.co.id, berikut ini beberapa pesan yang terkandung dalam surat Al-Waqi’ah.

1. Anjuran untuk mempersiapkan diri menghadapi hari pembalasan.

2. Cara untuk lebih menghayati keimanan.

3. Menyebutkan proses yang harus ditempuh demi mendapatkan ridho Allah, salah satunya dengan amal sholeh.

4. Menerangkan kekuasaan Allah sebagai bukti kepada manusia atas keAgungan-Nya.

5. Menjelaskan tiga golongan manusia di hari perhitungan dan pembalasan, serta sebab-sebab mereka mendapatkan balasan itu.

6. Gambaran proses dicabutnya nyawa manusia supaya mereka bisa mengambil pelajaran bahwa tak ada siapapun bisa menghindari kematian.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.