Sukses

Layaknya Tanding Home Away, Soimah Bakal Hadir ke Markas ST Pusat, Catat Tanggalnya

Gus Iqdam Bocorkan Soimah Akan Kunjungi Markas ST Pusat

Liputan6.com, Jakarta - Seperti sepak bola saja, aksi balas tanding, antara Soimah dan Gus Iqdam. Setelah home, Soimah bakalan away 'tanding tandang di kandang lawan' di markas Sabilu Taubah atau ST Pusat.

Seperti membalas kebaikan Gus Iqdam yang telah mengisi haul leluhurnya di tengah padatnya jadwal hingga Februari 2025, Soimah Pancawati langsung mengagendakan kunjungan balasan ke Markas Sabilu Taubah di Karanggayam, Srengat, Blitar, Jawa Timur.

Rencana kedatangannya ke markas ST pusat tersebut didapati melalui TikTok yang kemudian tersebar di jejaring media sosial.

 

Simak Video Pilihan Ini:

2 dari 4 halaman

Soimah Siap Luangkan waktu ke Markas ST Pusat

"Aku masih di Yogya, sebentar lagi kan sudah akan ke Jakarta, makanya minggu ini kuluangkan hadir ke Markas ST di Blitar," kata Soimah dalam Bahasa Jawa.

"Sebelum berangkat Jakarta meluangkan waktu ke Blitar, karena saya sudah janji kepada Gus Iqdam kapan-kapan saya sowan ke sana. Nanti kalau saya sudah di Jakarta cari waktunya lagi sudah susah, kalau mulai syuting sudah tidak bisa. Makanya sebelum berangkat Jakarta kuatur waktunya, terus semuanya bisa, ya sudah tanggal 4 (Desember) berangkat," sambung Soimah.

 

3 dari 4 halaman

Berikut Info dari Jebor

Informasi lain menyebutkan, salah satu asisten Gus Iqdam Jebor, mengkonfirmasi Soimah akan hadir ke Markas ST pada 4 Desember 2023 mendatang.

"Insya Allah Mak Soimah tanggal 4 Desember merapat ke pondok. Tadi WA saya tanggal 4 Insya Allah merapat ke pondok," sebutnya.

Sementara, Gus Iqdam sendiri saat acara Rutinan (pengajian rutin Senin malam) di Pondok Pesantren Mambaul Hikam II Karanggayam, Srengat, Blitar, juga telah "membocorkan" rencana kehadiran Soimah di markasnya.

4 dari 4 halaman

Soimah Ikut Rutinan Senin Malam?

"Insya Allah beberapa waktu, Soimah akan ke sini," ujar Gus Iqdam. Sejumlah jamaah pun menyahut, "tanggal 4." Lalu dijawab lagi oleh Gus Iqdam, "tanggal 4 piye? Tidak kukabari kalian," canda Gus Iqdam meledek para jamaahnya.

Jika seperti itu, maka Soimah diperkirakan akan mengikuti pengajian rutinan yang memang selalu berlangsung di hari Senin malam. Acara tersebut lebih santai, tidak seperti rutinan Kamis malam.

Penulis: Nugroho Purbo/Madrasah Diniyah Miftahul Huda 1 Cingebul