Sukses

Hati-Hati, Sifat Ini Bisa Bikin Kamu Menderita Seumur Hidup Kata Gus Iqdam

Mubaligh muda kharismatik asal Blitar, Muhammad Iqdam Kholid atau Gus Iqdam ungkap karakteristik atau sifat bisa membuat seseorang menderita seumur hidup

Liputan6.com, Jakarta - Mubaligh muda kharismatik berparas rupawan asal Blitar, Muhammad Iqdam Kholid atau Gus Iqdam ungkap karakteristik atau sifat yang menyebabkan manusia menderita seumur hidup.

Sifat ini kerap muncul pada banyak orang dan terkadang yang bersangkutan tidak mampu mengendalikannya.

Pengasuh Majelis Ta’lim Sabilu Taubah menyampaikan hal penting ini dengan harapan jemaah ST Nyell selalu hidup dalam kebahagiaan.

Salah satu cara hidup bahagia sebagaimana petunjuk Rasulullah SAW, yakni bersikap qanaah atau sebagaiman hadis yang diriwayatkan oleh Imam Muslim: 

انْظُرُوا إِلَى مَنْ أَسْفَلَ مِنْكُمْ، وَلَا تَنْظُرُوا إِلَى مَنْ هُوَ فَوْقَكُمْ، فَهُوَ أَجْدَرُ أَنْ لَا تَزْدَرُوا نِعْمَةَ اللهِ عَلَيْكُمْ

“Lihatlah orang yang ada di bawah kalian, jangan melihat seseorang yang ada di atas kalian, hal tersebut agar kalian tidak meremehkan nikmat Allah kepada kalian.” (HR Muslim).

 

Simak Video Pilihan Ini:

2 dari 3 halaman

Sifat Ini Sebabkan Manusia Menderita Seumur Hidup

Gus Iqdam menyampaikan penyebab manusia menderita seumur hidupnya sebab merasa iri dengan nikmat atau karunia Allah yang diberikan kepada orang lain.

"Orang yang tersiksa dalam hidupnya adalah orang yang tidak kuat melihat nikmat orang lain." terang Gus Iqdam dikutip dari tayangan Youtube Gus Iqdam Official, Kamis (22/02/2023).

Jika orang merasa iri dan tersiksa melihat kenikmatan orang lain, maka sepanjang hidupnya ia tidak akan pernah mensyukuri pemberian Allah.

Sifat ini kemudian menjadi awal penderitaan, yang bukan hanya berimbas dosa bagi pelakunya namun juga dapat menimbulkan efek negatif pada fisiknya.

Kemudian, ia  juga mencontohkan sifat iri atau tidak kuat melihat nikmat yang dimiliki orang lain.

"Memikirkan kenapa tidak punya barang seperti punya orang lain, dipikir sampai subuh kalau tetangga beli apa. Karena kebiasaan seperti ini akhirnya umur 40 sudah stroke ringan," imbuh Gus Iqdam yang disambut dengan gemuruh tawa para jamaah.

3 dari 3 halaman

Doa Agar Terbebas dari Sifat Iri dan Dengki

Menukil Republika, rasa iri, dengki dan dendam adalah sumber segala kejahatan dan maksiat yang mendorong orang berbuat kebinasaan, kezaliman, dan menumpahkan darah di muka bumi.  

Hal ini karena itu ada sebuah doa agar terhindar dari memiliki sifat dengki. Doa ini terdapat pada Alquran surat Al Hasyr ayat 10. Berikut doanya:  

رَبَّنَا اغْفِرْ لَنَا وَلِاِخْوَانِنَا الَّذِيْنَ سَبَقُوْنَا بِالْاِيْمَانِ وَلَا تَجْعَلْ فِيْ قُلُوْبِنَا غِلًّا لِّلَّذِيْنَ اٰمَنُوْا رَبَّنَآ اِنَّكَ رَءُوْفٌ رَّحِيْمٌ 

“Robbanaaghfir lanaa waliikhwaaninaaladzina sabaquunaa biliymani wa laa taj'al fiy quluubinaa ghillalilladziyna aamanuu robbanaa innnaka rouufurrohiiym.”   

Ya Tuhan kami, ampunilah kami dan saudara-saudara kami yang telah beriman lebih dahulu dari kami, dan janganlah Engkau tanamkan kedengkian dalam hati kami terhadap orang-orang yang beriman. Ya Tuhan kami, Sungguh, Engkau Mahapenyantun, Mahapenyayang.” 

Penulis: Khazim Mahrur / Madrasah Diniyah Miftahul Huda 1 Cingebul