Sukses

Top 3 Islami: Kisah Brandal Lokajaya Kabur Sipat Kuping Hadapi Karomah Sunan Bonang, Sumur Ajaib Mbah Kholil Bangkalan yang Airnya Berlimpah

Karomah Sunan Bonang membuat Brandal Lokajaya kebingungan dan panik. Sosok Sunan Bonang mendadak jadi banyak sehingga membuatnya beserta anak buahnya kabur sipat kuping

Liputan6.com, Jakarta - Kisah Brandal Lokajaya merampok Sunan Bonang menjadi artikel terpopuler di kanal Islami Liputan6.com, Minggu (1/9/2024). Brandal Lokajaya adalah nama lain Sunan Kalijaga, sewaktu masih 'nakal'.

Tapi, karomah Sunan Bonang membuat Brandal Lokajaya kebingungan dan panik. Sosok Sunan Bonang mendadak jadi banyak sehingga membuatnya beserta anak buahnya kabur sipat kuping.

Artikel kedua yang juga menyita perhatian publik adalah kisah sumur ajaib yang dibuat oleh Mbah Kholil Bangkalan.

Sementara, artikel ketiga terpopuler adalah kisah Abah Guru Sekumpul membakar uang yang sontak membuat santrinya bingung.

Uang yang dibakar tidaklah sedikit. Boleh disebut, bergepok-gepok. Lantas, kenapa Guru Sekumpul membakar uang tersebut?

Selengkapnya mari simak Top 3 Islami.

 

Simak Video Pilihan Ini:

2 dari 4 halaman

1. Kisah Berandal Lokajaya Panik saat Hendak Merampok Sunan Bonang, Wujudnya Jadi Banyak

Sunan Bonang adalah salah satu Walisongo yang terkenal sebagai penyebar agama Islam di tanah Jawa. Nama aslinya adalah Raden Maulana Makhdum Ibrahim, dan ia dikenal sebagai sosok yang memiliki ilmu pengetahuan mendalam serta kekuatan spiritual yang luar biasa.

Sunan Bonang memainkan peran penting dalam menyebarkan Islam melalui pendekatan budaya, seperti menggunakan kesenian, tembang, dan wayang untuk menarik hati masyarakat Jawa agar tertarik pada ajaran Islam.

Di sisi lain, Berandal Lokajaya adalah nama yang merujuk pada sosok yang dikenal sebelum bertobat dan menjadi salah satu tokoh besar dalam sejarah penyebaran Islam di Jawa, yaitu Sunan Kalijaga.

Lokajaya adalah seorang berandal atau perampok yang sangat ditakuti pada masanya. Namun, setelah bertemu dengan Sunan Bonang, ia bertobat dan kemudian menjadi muridnya, akhirnya berubah menjadi seorang wali yang dihormati dengan nama Sunan Kalijaga.

Perubahan drastis dari seorang berandal menjadi wali menunjukkan kekuatan hidayah dan pengaruh besar yang dimiliki oleh Sunan Bonang.

Dikutip dari kanal YouTube @Ceritaislami836, alkisah terjadi pertemuan legendaris antara Raden Mahdum Ibrahim, yang dikenal sebagai Sunan Bonang, dengan seorang berandal bernama Lokajaya.

Selengkapnya baca di sini

3 dari 4 halaman

2. Kisah Sumur Mbah Kholil Bangkalan yang Tak Pernah Kering meski Musim Kemarau, Karomah Wali

Ada banyak kisah yang menceritakan karomah Syaikhona Muhammad Kholil bin Abdul Lathif al-Bangkalani. Kisah-kisah karomah Mbah Kholil Bangkalan terus dituturkan dari para guru ke murid.

Kekeramatan Mbah Kholil tidak lepas dari kedekatannya sebagai seorang wali kepada Allah. Kewalian Mbah Kholil sudah diakui oleh banyak ulama, salah satunya pengarang kitab Simthudduror Habib Ali bin Muhammad bin Husein Al-Habsy.

Kekasyafan Mbah Kholil sudah tampak sejak ia masih mondok di pesantren. Misalnya, mengetahui isi kepala gurunya KH Muhammad Nur saat menjadi santri di Pesantren Langitan.

Di pesantren lain, Mbah Kholil muda pernah diperintah sang guru untuk membuat sumur di tengah kemarau panjang. Uniknya, air terpancar dari sumur dengan galian yang tidak terlalu dalam.

Menurut situs Pesantren Syaichona Moh. Cholil, sumur tersebut masih ada hingga sekarang. Tidak pernah kering meski musim kemarau. Masyarakat pun sangat merasakan kebermanfaatannya.

Bagaimana kisah awal mula sumur Mbah Kholil tersebut? Simak di halaman berikutnya.

Selengkapnya baca di sini

4 dari 4 halaman

3. Kisah Abah Guru Sekumpul Bakar Bergepok-gepok Uang, Ternyata Ini yang Terjadi

Sebuah kisah luar biasa tentang Abah Guru Sekumpul disampaikan melalui kanal YouTube @Ceritaislami836, dikutip Sabtu (31/08),

Dalam kisah ini, seorang santri khadam (pembantu) menyaksikan kejadian menggetarkan hati saat Abah Guru Sekumpul memilah dan membakar uang haram yang bercampur dengan subhat.

Kisah ini bermula ketika seorang santri khadam melihat Abah Guru Sekumpul sedang memilah uang. Uang-uang tersebut dipisahkan menjadi dua bagian, satu bagian disimpan, sementara bagian lainnya justru dibakar.

"Melihat pemandangan itu, santri khadam tersebut terkejut dan bertanya-tanya dalam hati, mengapa uang itu dibakar, sungguh sayang sekali," demikian narasi dalam video tersebut.

Karena rasa penasaran yang mendalam, santri khadam tersebut akhirnya memberanikan diri mendekat dan bertanya langsung kepada Abah Guru Sekumpul.

"Abah, mengapa uangnya dibakar? Kan sayang," tanya santri itu dengan penuh rasa ingin tahu.

Selengkapnya baca di sini