Sukses

Kuota Haji Dipangkas demi Perlindungan Kesehatan

Jumlah calon jemaah haji di Indonesia mengalami pemangkasan sebanyak 20 persen tahun ini dan itu demi kesehatan.

Pergi haji menjadi dambaan setiap umat muslim di seluruh dunia. Sementara jumlah calon jemaah haji di Indonesia mengalami pemangkasan sebanyak 20 persen tahun ini.

Untuk memenuhi Rukun Islam yang kelima ini,  Bidang Pelayanan dan Pendayagunaan Sumber Daya Kesehatan Haji (Bidang I) sudah memasuki persiapan operasional Haji tahun 2013M/1434H.

"Pemangkasan ini dikarenakan isu-isu kesehatan yang beredar seperti adanya virus korona dan salah satu aspek perlindungan kesehatan," ujar Kepala Pusat Kesehatan Haji, Dr. dr. Fidiansjah, Sp. KJ, MPH, Jumat (16/8/2013).

Aspek perlindungan tersebut mecakup kemanan kesehatan baik untuk jemaah yang berangkat dan tidak. "Ketika jemaah berinteraksi dengan jemaah yang berasal dari negara endemi atau menurut WHO dianggap penyebab penyakit menular, maka jamaah tersebut bisa membawa penyakit menular sehingga butuh aspek perlindungan," kata dr Fidiansjah.

Jumlah kuota jemaah haji yang sedang dipersiapkan pemberangkatannya sebanyak 168.800 orang. Jumlah tersebut terdiri dari 155.200 orang haji reguler dan 13.600 kuota haji khusus.

Angka ini merujuk kepada Keputusan Menteri Agama No.121 tahun 2013, tentang Penetapan Kuota Jemaah Haji Tahun 1434H/2013M.

(Mia/Mel)